203 Personel Brimob Berangkat ke Papua, Sekali Melangkah Pantang Menyerah

Senin, 23 Agustus 2021 – 02:25 WIB
Personel Brimob mengikuti upacara pemberangkatan tugas ke Papua di Mapolda Aceh. ANTARA/HO/Humas Polda Aceh

jpnn.com, ACEH - Polda Aceh memberangkatkan 203 personel Brimob bersenjata ke Papua untuk penugasan pengamanan dalam rangka Operasi Amole 2021.

"203 personel itu akan ditugaskan bawah kendali operasi atau BKO di Polda Papua selama beberapa bulan," kata Kabid Humas Polda Aceh Kombes Pol Winardy di Banda Aceh, Minggu (22/8).

BACA JUGA: Lepas Keberangkatan Brimob ke Papua, Irjen Panca: Jaga Nama Baik Satuan

Dia menjelaskan ratusan BKO Brimob Polda Aceh itu akan melaksanakan tugas dalam rangka latihan pra operasi dan Operasi Amole 2021 dalam rangka pengamanan Papua.

Kombes Winardy menyebut Kapolda Aceh menekan sejumlah poin kepada personel Brimob yang ditugaskan tersebut. Di antaranya, menyiapkan mental dan fisik dalam melaksanakan tugas.

BACA JUGA: Afghanistan Dikuasai Taliban, Pakar Ingatkan Pemerintah, Sebut Nama Pak JK

Kemudian, Kapolda Aceh mengingatkan disiplin perorangan personel dan disiplin kesatuan, memelihara kekompakan dan keutuhan dengan berpedoman kepada loyalitas dan kehormatan selama berada di Papua.

Selanjutnya, kata Winardy, mereka diminta selalu mengedepankan tindakan preemtif dan preventif didukung kegiatan penegakan hukum secara adil dan transparan.

BACA JUGA: Analisis Abu Tholut soal Taliban di Afghanistan dan Potensi Terorisme di Indonesia

Dalam penugasan Operasi Amole 2021 itu, personel Brimob harus bekerja sama dengan TNI dan instansi terkait lainnya berdasarkan prinsip integratif, koordinatif, dan proporsional.

Ratusan personel itu juga diingatkan agar selalu tanggap dan responsif dengan situasi yang terjadi, tidak terlibat narkoba dan kejahatan lainnya yang akan merusak citra Polri khususnya Brimob. Dan tetap menjaga kesehatan serta disiplin menerapkan protokol kesehatan.

"Gelorakan terus semangat pada diri setiap bhayangkara Korps Brimob Polri dengan moto sekali melangkah pantang menyerah, sekali tampil harus berhasil dan motto pengabdian yaitu jiwa ragaku demi kemanusiaan," tutur Kombes Winardy. (antara/jpnn)

Jangan Sampai Ketinggalan Video Pilihan Redaksi ini:


Redaktur & Reporter : M. Fathra Nazrul Islam

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler