JAKARTA - Menteri pendidikan dan kebudayaan Mohammad Nuh mengungkapkan sebanyak 24 sekolah SMA/SMK dinyatakan tidak lulus 100 persen tahun 2013 ini.
Hal ini disampaikan Mendikbud dalam konferensi pers mengenai pengumuman hasil UN di Kemdikbud, Kamis (23/5). Dari seluruh peserta UN SMA/SMK yang berjumlah 1.581.286 orang, sebanyak 8.258 (0,52 persen) dinyatakan tidak lulus.
"Jadi masih ada sekolah yang satu sekolah siswanya tidak lulus 100 persen, ada 24 sekolah (0,16 persen). Jumlah siswanya 899 orang," kata Mendikbud Mohammad Nuh.
Dia menyebutkan kriteria penilaian kelulusan UN tidak berubah dibanding tahun lalu. Dimana komposisi penilaian ditentukan oleh nilai akhir gabungan 60 persen UN murni dan 40 persen rapor.
"Tapi ada juga sekolah yang seratus persen lulus. Jumlah sekolahnya 15.000 sekolah, siswasanya 1.300 orang. Atau 86 persen sekolah itu siswanya lulus 100 persen," tegas Menteri asal Jawa Timur itu.(Fat/jpnn)
Hal ini disampaikan Mendikbud dalam konferensi pers mengenai pengumuman hasil UN di Kemdikbud, Kamis (23/5). Dari seluruh peserta UN SMA/SMK yang berjumlah 1.581.286 orang, sebanyak 8.258 (0,52 persen) dinyatakan tidak lulus.
"Jadi masih ada sekolah yang satu sekolah siswanya tidak lulus 100 persen, ada 24 sekolah (0,16 persen). Jumlah siswanya 899 orang," kata Mendikbud Mohammad Nuh.
Dia menyebutkan kriteria penilaian kelulusan UN tidak berubah dibanding tahun lalu. Dimana komposisi penilaian ditentukan oleh nilai akhir gabungan 60 persen UN murni dan 40 persen rapor.
"Tapi ada juga sekolah yang seratus persen lulus. Jumlah sekolahnya 15.000 sekolah, siswasanya 1.300 orang. Atau 86 persen sekolah itu siswanya lulus 100 persen," tegas Menteri asal Jawa Timur itu.(Fat/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Mahasiswa Bakar Ogoh-ogoh Mendikbud
Redaktur : Tim Redaksi