27 Polres Raih Penghargaan Tertinggi KemenPAN-RB, Ini Daftarnya

Kamis, 10 Maret 2022 – 20:59 WIB
Polres. ILUSTRASI. Foto: Dok. JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (KemenPAN-RB) memberikan predikat terbaik untuk 27 polres, polresta, polrestabes, dan polres metro.

Ke-27 polres tersebut meraih nilai A atau Pelayanan Prima pada evaluasi yang dilakukan KemenPAN-RB. 

BACA JUGA: Kapolri: Tidak Ada Kata Lain, Siap dan Laksanakan 

Indeks pelayanan publik lingkup kepolisian pada 2021 termasuk dalam kategori B (Baik) sebesar 3,67.

Indeks itu merupakan rata-rata dari nilai pelayanan SIM sebesar 3,78 dan layanan Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK) sebesar 3,62.

BACA JUGA: Ucapkan Selamat untuk Polri, Wapres: Penghargaan Ini Tidak Datang dengan Sendirinya

Secara umum indeks pelayanan publik lingkup Kepolisian itu belum mengalami perubahan signifikan dibandingkan tahun 2020.

Hal itu dikarenakan pandemi Covid-19 yang belum berakhir dan penambahan lokus evaluasi sebanyak 101 polres.

BACA JUGA: Terduga Teroris di Sukoharjo Tewas Ditembak, Sempat Melawan dan Membahayakan Petugas Densus

Pada evaluasi 2021, sebanyak 310 satuan wilayah polisi setingkat polres di 34 provinsi menjadi lokus evaluasi.

“Transformasi Polri harus mampu menyentuh seluruh aspek. Masyarakat Indonesia tentu mendambakan kesatuan Polri yang semakin profesional dan merakyat yang terbantu dari pelayanan publik,” ungkap Wakil Presiden Ma’ruf Amin saat memberikan arahan dalam Penyampaian Hasil Evaluasi dan Penghargaan Pelayanan Publik Lingkup Polres/Polresta/Polrestabes/Polres Metro Tahun 2021, Kamis (10/3).

Sementara itu, MenPAN-RB Tjahjo Kumolo mengapresiasi Polri atas perubahan yang dilakukan. 

Dia mendorong para Kapolres untuk mengingatkan jajarannya memahami area rawan korupsi dan mengorganisir masyarakat di lingkungannya dengan baik.

“Kalau Kapolres membina dengan baik, transformasi Kepolisian dengan Presisi akan mewujudkan peningkatan kualitas pelayanan publik yang merupakan bagian dari reformasi birokrasi,” tegasnya. (esy/jpnn)

Polres yang Meraih Nilai A atau Pelayanan Prima:

1. Polrestabes Bandung

2. Polrestabes Palembang

3. Polrestabes Semarang

4. Polrestabes Surabaya

5. Polresta Barelang

6. Polresta Banyuwangi

7. Polresta Banjarmasin

8. Polresta Bogor Kota

9. Polresta Pekanbaru

10. Polresta Malang Kota

11. Polresta Sidoarjo

12. Polresta Samarinda

13. Polres Banggai

14. Polres Banjarbaru

15. Polres Cilacap

16. Polres Cirebon

17. Polres Gianyar

18. Polres Gresik

19. Polres Hulu Sungai Selatan

20. Polres Kendal

21. Polres Kendari

22. Polres Kulonprogo

23. Polres Lamongan

24. Polres Malang

25. Polres Sleman

26. Polres Tuban

27. Polres Tapin

BACA ARTIKEL LAINNYA... Tembak Mati Erfaldi, Bripka H Ditahan


Redaktur : Rasyid Ridha
Reporter : Mesya Mohamad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler