3 Hari Hilang, Roni Ditemukan Tak Bernyawa di Semak-Semak

Sabtu, 26 November 2022 – 22:47 WIB
Jasad korban saat berada di Instalasi Forensik RS Bhayangkara M Hasan Palembang. Foto: dokumen/sumeks.co

jpnn.com, PALEMBANG - Roni, 49, warga Lr Terusan I, Panca Usaha, Kecamatan Kertapati, Palembang, Sumsel, yang dilaporkan hilang tiga hari lalu akhirnya ditemukan tak bernyawa pada Sabtu (26/11/2022) sore.

Saat ditemukan, jasad Roni sudah membusuk dan mengeluarkan bau yang tak sedap.

BACA JUGA: Heboh Pria Berkumis Tanpa Identitas Ditemukan Tewas di Warung Kosong, Pakai Baju Merah

Menurut saksi mata seorang bocah berusia 12 tahun, saat berada di lokasi penemuan mayat, dia tengah mengejar layang-layang bersama teman-temannya.

"Saya dan teman-teman mengejar layangan ke sana, lalu saya melihat ada mayat. Akhirnya saya balik lagi dan kasih tahu yang lain," kata bocah laki-laki itu di TKP.

BACA JUGA: Anak Berusia 10 Hari Tewas Digorok Ibunya, Begini Ceritanya

Tim Inafis Satreskrim Polrestabes Palembang dan Polsek Seberang Ulu I Palembang langsung mendatangi lokasi untuk melakukan evakuasi mayat.

Kasat Reskrim Polrestabes Palembang Kompol Haris Dinzah didampingi Kanit Identifikasi Iptu Agus Wijaya membenarkan penemuan mayat tersebut.

BACA JUGA: Pelaku Penembak Mati Sopir Truk Masih Berkeliaran, Kapolda Bilang Begini

"Mendapat laporan, anggota langsung melakukan penyelidikan dan membawanya ke RS Bhayangkara M Hasan Palembang," ujar Haris Dinzah.

Agus Wijaya mengatakan, dari hasil visum luar tidak ditemukan tanda-tanda kekerasan.

"Intinya, korban sakit," ungkap Agus Wijaya.

Dia menerangkan sebelum kejadian korban sempat hilang tiga hari pergi dari rumah mencari ikan.

"Setelah, hari ini anggota kami mendapat informasi bahwa sudah ditemukan oleh anak-anak yang sedang main layang," terangnya.(*/sumeks)


Redaktur & Reporter : Budianto Hutahaean

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler