3 Jenis Latihan Ini Sebaiknya Anda Hindari Saat Haid

Sabtu, 02 Januari 2021 – 12:55 WIB
Renang. Ilustrasi Foto: dok.JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - JIKA Anda khawatir tentang bagaimana menstruasi akan memengaruhi rutinitas kebugaran, kamu tidak sendirian.

Karena berbagai alasan, banyak wanita melewatkan latihan mereka selama haid.

BACA JUGA: 3 Cara Cegah Bau Tak Sedap Muncul Saat Menstruasi

Walaupun sebenarnya tidak ada alasan untuk tidak berolahraga hanya karena Anda sedang menstruasi, tetapi ada beberapa latihan yang sebaiknya dihindari saat sedang haid.

Berikut ini penjelasannya, seperti dilansir laman Genpi.co.

BACA JUGA: 5 Olahraga Ini Ampuh Bakar Kalori Lho

1. Berenang

Sebenarnya, sah-sah saja untuk berenang selama menstruasi. Namun mungkin hindari berenang di hari-hari darah mens sedang mengalir deras.

BACA JUGA: 4 Tips Atasi Mual Saat Haid

Juga sebaiknya jangan berenang dulu jika Anda sering mengalami perut kram selama menstruasi.

Pasalnya, kram yang kambuh di dalam air akan berbahaya untuk Anda.

Kram yang terasa amat menyakitkan dan tak tertahankan hingga menyebabkan sesak napas bisa meningkatkan risiko Anda untuk tenggelam.

2. Yoga

Pada dasarnya hampir semua gerakan yoga aman dilakukan saat menstruasi.

Namun ada beberapa jenis postur gerakan yang perlu Anda hindari saat darah sedang banyak-banyaknya keluar.

Beberapa gerakan yoga yang membutuhkan postur "kepala di kaki, kaki di kepala" semisal shoulder stand, sikap lilin (headstand), atau plow pose bisa menekan dan memicu penyumbatan pembuluh darah di rahim.

Hal ini bisa memperbanyak volume darah yang keluar.

3. Olahraga berat

Selama menstruasi, Anda tidak disarankan untuk berolahraga yang membutuhkan tekanan dan kerja otot terlalu berat.

Misalnya saja lompat tali, Muay Thai, basket, sepak bola, atau angkat beban.

Olahraga intensitas tinggi ini bisa meningkatkan risiko cedera pada tulang, otot dan persendian.(genpi/jpnn)


Redaktur & Reporter : Fany Elisa

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag
Olahraga   Menstruasi   berenang   haid  

Terpopuler