3 Khasiat Tak Terduga Labu Siam, Selamat Tinggal Anemia

Kamis, 30 Desember 2021 – 09:35 WIB
Labu Siam Kecil. Foto : Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - LABU siam merupakan sayuran hijau dengan daging yang berwarna putih.

Labu siam sering diolah dalam bentuk tumisan, sup, atau bahkan lalapan.

BACA JUGA: 7 Khasiat Air Labu Siam Campur Madu, Kolesterol Langsung Ambyar

Labu siam mengandung nilai gizi seperti protein, lemak, karbohidrat, serat dan lainnya.

Labu siam mungkin kurang populer dibanding sayuran lainnya, tetapi jangan remehkan manfaat sayur yang satu ini.

BACA JUGA: Ampuh Atasi Asam Urat, Ini 6 Manfaat Labu Siam untuk Tubuh

Berikut ini penjelasannya, seperti dilansir laman Genpi.co.

1. Anemia

BACA JUGA: Yuk Konsumsi Labu Siam, Dapatkan 7 Manfaat Sehatnya untuk Tubuh

Salah satu penyebab anemia adalah kurangnya asupan zat besi dari makanan.

Ternyata, labu siam mengandung cukup zat besi sehingga berpotensi membantu mengatasi anemia.

2. Tekanan darah tinggi

Manfaat labu siam lainnya adalah membantu mengontrol tekanan darah karena memiliki sifat diuretik yang ringan.

3. Kanker

Radikal bebas menjadi pemicu pertumbuhan sel kanker dalam tubuh.

Berdasarkan hasil penelitian, senyawa yang terdapat pada labu siam berpotensi menghambat pertumbuhan dan perkembangan sel kanker dalam tubuh.(genpi/jpnn)


Redaktur & Reporter : Fany

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler