3 Makanan Ini Baik untuk Penyubur Kandungan Lho

Jumat, 13 November 2020 – 06:20 WIB
Alpukat. Foto : Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - SAAT pasangan memutuskan untuk memiliki bayi, ada beberapa hal yang perlu mereka pertimbangkan sebelum pembuahan dan kehamilan.

Pola makan yang baik bisa memengaruhi kesehatan kandungan.

BACA JUGA: Benarkah Bayi dalam Kandungan Ternyata Sudah Pintar?

Berikut ini beberapa makanan yang baik untuk penyubur kandungan, seperti dilansir laman Genpi.co.

1. Sayuran hijau

BACA JUGA: 6 Cara Alami Tingkatkan Kesuburan

Serat juga termasuk salah satu nutrisi yang dibutuhkan di dalam makanan untuk program hamil atau penyubur kandungan.

Hal ini disebabkan makanan agar cepat hamil ini bisa membantu tubuh Anda mengeluarkan hormon yang terlalu banyak dan menjaga agar kadar gula darah tetap stabil.

BACA JUGA: Intip 6 Manfaat Daun Jeruk Purut untuk Kesehatan

2. Berbagai buah jeruk

Jenis jeruk seperti grapefruit ini merupakan salah satu sumber vitamin C terbaik.

Kandungan di dalamnya berupa kalium, kalisum, volat, dan vitamin B yang bisa mengatur ovulasi dan menciptakan lingkungan sehat untuk sel telur.

Penuhi kebutuhan vitamin C setiap hari setidaknya dengan satu grapefruit ukuran sedang, satu buah jeruk ukuran besar, atau tiga buah jeruk ukuran kecil.

3. Alpukat

Makanan untuk program hamil atau penyubur kandungan ini mengandung folat, vitamin K, dan tinggi kalium.

Folat diperlukan untuk perkembangan otak dan tulang belakang janin.

Sementara vitamin K dan kalium membantu tubuh menyerap nutrisi lain secara efektif, menjaga keseimbangan hormon, dan mengatur tekanan darah.(genpi/jpnn)


Redaktur & Reporter : Fany Elisa

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler