jpnn.com, JAKARTA - ASAM urat merupakan salah satu penyakit radang sendi yang banyak menyerang siapa saja.
Bahkan tidak hanya orang tua, anak muda juga kini bisa terserang asam urat.
BACA JUGA: Waspada, Ini 5 Tanda Jelas Anda Terserang Asam Urat
Selain mengonsumsi herbal, ada beberapa obat yang aman dikonsumsi oleh penderita asam urat akut.
Apa saja itu? Berikut ini penjelasannya, seperti dilansir laman Genpi.co.
BACA JUGA: Tak Perlu Minum Obat, Begini Cara Mudah Mengatasi Sakit Gigi
1. Steroid
Jenis obat ini umumnya diberikan saat kamu mengalami serangan asam urat akut, dan tidak boleh digunakan untuk jangka panjang.
BACA JUGA: 4 Cara Alami Mengatasi Asam Urat, Jangan Ragu Mencobanya
Bentuknya bisa berupa pil atau tablet yang diminum dalam beberapa hari atau suntikan langsung ke area sendi yang terkena.
Oleh karena itu, meski obat ini tersedia di apotek, kamu wajib menebusnya dengan resep dokter.
2. Allopurinol
Obat penurun asam urat ini tersedia di apotek, tetapi harus kamu dapatkan dengan menebus resep dokter.
Awalnya, dokter akan memberikan allopurinol dalam dosis rendah, kemudian bisa ditingkatkan secara bertahap sampai kamu mendapatkan dosis yang tepat.
Hal ini penting dilakukan agar tidak memicu terjadinya serangan asam urat.
3. Febuxostat
Obat penurun asam urat ini tidak bisa dibeli bebas di apotik.
Pasalnya, pemberian febuxostat harus secara bertahap, dari dosis rendah hingga ke dosis tinggi, terutama bila dosis rendah saja tidak cukup untuk menurunkan kadar asam urat.
Selain itu, febuxostat pun lebih mungkin memicu serangan asam urat saat pertama kali mengonsumsinya.
Oleh karena itu, umumnya dokter juga akan memberikan obat NSAID atau colchicine dosis rendah untuk dikonsumsi selama enam bulan pertama ketika memulai minum febuxostat.(genpi/jpnn)
Redaktur & Reporter : Fany