34 Proyek Kelistrikan Mangkrak, Uang Triliunan Mubazir

Kamis, 23 Juni 2016 – 07:34 WIB
Ilustrasi. Foto: JPNN

jpnn.com - JAKARTA – Sebanyak 30-34 proyek kelistrikan mangkrak selama bertahun-tahun. Tak heran, Presiden Joko Widodo menjadikan proyek itu sebagai prioritas. Sebelumnya, Jokowi memerintahkan percepatan pembangunan proyek pembangkitan listrik 35 ribu mw.

Jokowi menyoroti penggunaan uang negara yang sangat besar namun tidak memperoleh hasil karena proyeknya mangkrak. ’’Ini adalah uang yang sangat besar sekali, triliunan, ini agar segera diselesaikan,’’ katanya dalam rapat kabinet kemarin (22/6).

BACA JUGA: Desak FCTC Ditandatangani, Kemenkes Dianggap Lawan Presiden

Jokowi mencontohkan proyek pembangkitan listrik PLTU 2 x 10 mw serta PLTU Parit Baru 2 x 50 mw di Ketapang, Kalimantan Barat. Proyek tersebut mangkrak selama 5–7 tahun meski telah menghabiskan uang negara Rp 1,5 triliun.

 Selain itu, ada proyek pembangkit listrik yang mangkrak di Gorontalo. Jokowi juga memerintahkan percepatan penyediaan listrik di kawasan terpencil dengan mobile power plant dan kapal.

BACA JUGA: 3 Syarat untuk Area Surga Pajak

Untuk daerah yang telah tercukupi kebutuhan listriknya, presiden meminta ada kalkulasi untuk melihat potensi kebutuhan ke depan. Jokowi meminta swasta lebih berperan dalam proyek pembangkitan 35 ribu mw.

Utamanya dalam proyek-proyek pembangkitan dengan energi baru dan terbarukan seperti panas bumi, tenaga air, hingga mikrohidro. ’’Sumber-sumber energi itu berpotensi menghasilkan kapasitas listrik yang besar,’’ katanya. (byu/jos/jpnn)

BACA JUGA: Alokasi Minyak untuk TWU Tertunda

Pembangkit Mangkrak

1.       Berasal dari fast track program (FTP) 1 dan 2 yang didanai PLN

2.       Berada di wilayah terpencil dan terluar Indonesia

3.       Mayoritas PLTU dan PLTG

4.       Kapasitas kecil, antara 7 mw dan 50 mw

5.       Misalnya, PLTU Anggrek 2 x 25 mw di Gorontalo dan Mobile Power Plant 4 x 25 mw di Ketapang

6.       Di antara total 34 pembangkit yang mangkrak, PLN berjanji menyelesaikan 10–15 tahun ini.

7.       Proyek mangkrak karena keuangan PLN terbatas

8.       Revaluasi aset memungkinkan PLN untuk mencari pinjaman di luar APBN

BACA ARTIKEL LAINNYA... Tegaskan Dominasi, Indofood Hadirkan Qtela Opak


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler