349 Pasangan Nikah Massal di Monas

Pelaminan Masuk Rekor MURI

Minggu, 15 Juli 2012 – 14:59 WIB
Ini adalah pelaminan terpanjang di Indonesia yang masuk Rekor Muri. Panjangnya 325 meter. Pemecahan rekor pelaminan terpanjang dengan 349 pasangan ini diselenggarakan oleh Baznas di Silang Monas, Jakarta, Minggu (15/7). Foto: Natalia Laurens/JPNN

JAKARTA - Silang Timur, Tugu Monas, Jakarta  hari ini tampak berbeda dengan hari biasanya. Tempat ini biasanya  dimanfaatkan warga DKI Jakarta untuk berolahraga. Namun, hari ini, Minggu (15/7), bukan hanya sepeda dan penjual yang minuman yang terlihat di Monas. Ada pelaminan cantik dengan panjang 325 meter terbentang di sini.

Pelaminan dengan perpaduan warna biru tua, putih dan hiasan bunga ini menjadi tempat menikah dari 349 pasangan dari berbagai wilayah. Tampak wajah bahagia terpancar dari para pengantin tersebut. Ada juga yang tampak malu-malu saat sorot kamera media mengarah pada mereka.

Pasangan pengantin ini adalah peserta nikah massal yang diselenggarakan oleh Badan Amil Zakat Nasional (Baznas). Lembaga zakat ini menyelenggarakan acara berjudul "Wedding On The Street, Pelaminan Nusantara" untuk memecahkan rekor MURI sebagai pelaminan terpanjang.

"Acara ini bukan untuk menghamburkan uang, tapi justru menjadi media penyalur zakat yang tepat. Memfasilitasi penerima zakat untuk membina rumah tangga sesuai aturan yang berlaku di negara kita. Inilah bukti bahwa dana yang diberikan pada kami, kami salurkan pada orang yang membutuhkan," kata Ketua Umum Baznas Didin Hafidhuddin di Monas.

Para pengantin ini memakai pakaian adat pernikahan sesuai dengan daerah asal mereka. Kebanyakan memakai pakaian khas Jawa Tengah, Betawi, Ujung Pandang, dan Padang. Pakaian adat itu disiapkan oleh panitia Baznas. Selain itu, panitia juga menyiapkan riasan wajah untuk pengantin wanita.

"Ini penting untuk mereka yang selama ini tidak punya cukup uang untuk melaksanakan pernikahan, atau yang belum sampai nikah secara resmi di KUA. Dengan ini mereka bisa mendapatkan buku nikah setelah mengikuti sidang itsbat nikah," sambungnya.

349 pasangan nikah massal akan mendapat kado dari baznas berupa seperangkat alat shalat, dan uang tunai sebesar Rp 500 ribu. "Ini adalah rekor Muri pelaminan terpanjang setelah sebelumnya di Yogyakarta sepanjang 249 meter," kata Hendri perwakilan dari MURI.

Usai sidang itsbat, para panitia Baznas berkeliling memberi selamat untuk para  pengantin. Senyum tak lepas dari wajah mereka saat menerima jabatan tangan panitia dan pengunjung yang menonton acara itu. (flo/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Kepala KPP Bogor Ditahan di Rutan Kebon Waru


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler