4 Cara Mudah Mengatasi Kesepian

Sabtu, 23 Februari 2019 – 08:21 WIB
Ilustrasi kesepian. Foto: Flickr

jpnn.com - Mungkin sebagian dari Anda pernah merasakan kesepian yang mendalam meskipun sudah berhubungan via chat atau video call bersama orang-orang kesayangan. Atau mungkin, Anda berada di suatu keramaian, tetapi bukannya euforia yang terasa, justru sepi yang melanda.

Memang ada kalanya hal itu terjadi. Tapi, bukan berarti Anda tidak bisa keluar dari zona sepi tersebut. Dilansir dari Psychology Today, ada beberapa cara mudah untuk mengatasi kesepian. Lagi pula, kesepian memang harus segera diatasi.

BACA JUGA: Hati - Hati, Sering Kena Bully di Kantor Bisa Bikin Karyawan Alami Serangan Jantung

Sebab, menurut dr. NItish Basant Adnani BMedSc MSc dari KlikDokter, kesepian bisa berpengaruh buruk terhadap kondisi fisik dan mental seseorang. Jadi, bila Anda mengalaminya, lakukanlah cara-cara berikut ini untuk mengatasi kesepian:

1. Berbicara dengan orang asing
Obat ampuh saat merasa kesepian adalah berbicara. Dan terkadang, ada masanya orang terdekat Anda tidak bisa dihubungi untuk diajak berbicara atau sekadar mendengar suaranya. Sebagai gantinya, cobalah berbicara dengan orang asing yang Anda jumpai di tempat-tempat tertentu.

BACA JUGA: Hentikan Kebiasaan Merokok dengan Cara Mudah ini

Misalnya saat pergi ke kedai kopi, Anda bisa mengobrol sedikit dengan barista atau pegawai kasir seputar kopi. Atau saat di kantor, meski Anda belum punya teman yang benar-benar dekat, cobalah berbicara mengenai kondisi kantor Anda saat bertemu dengan sekuriti.

Bila berkendara dengan ojek online, tak ada salahnya mengobrol dengan pengendara ojek. Lagi pula, biasanya pengendara motor lebih senang berkendara sambil mengobrol santai agar tak mudah stres karena kemacetan atau semerawutnya kondisi jalan. Jadi, sama-sama menguntungkan, bukan?

BACA JUGA: Stres di Pagi Hari Bisa Optimalkan Kinerja Otak?

2. Mencoba pengalaman baru
Cobalah pergi traveling ke tempat-tempat yang belum Anda kunjungi, baik di dalam maupun luar negeri. Jalan-jalan sendiri ala backpacker juga tak kalah mengasyikkan, lo! Anda bisa mengatur rencana berlibur sesuai keinginan tanpa distraksi dari orang lain.

Anda pun akan bertemu dengan orang-orang baru dari berbagai daerah, sehingga punya kesempatan untuk berkenalan dan berbagi pengalaman.

Bila tidak ingin jalan-jalan yang terlalu jauh, Anda juga bisa sekadar pergi menonton acara konser musik berbagai genre, menjadi relawan suatu acara, hingga mengikuti kelas-kelas keterampilan khusus, misalnya kelas memasak, kelas berkebun, kelas membordir, dan lain-lain.

3. Memelihara hewan
Bila Anda pulang ke rumah selalu dalam keadaan sepi, lelah, dan sedih, sepertinya memelihara hewan seperti kucing, anjing, kura-kura, ikan, atau burung bisa menjadi solusinya.

Hewan peliharaan bisa membuat Anda merasa lebih berarti ketika sampai di rumah. Anda akan disambut dengan suara anjing, kibasan ekornya yang lucu, geliat kucing yang manja serta tingkah bodohnya, atau ocehan burung saat Anda membuka pintu.

Selain itu, Anda juga perlu memberi mereka makan dan membersihkan kandangnya. Dengan begitu, Anda akan merasa bermanfaat untuk makhluk hidup lain, sekalipun itu bukan manusia.

4. Membagikan hal bermanfaat di media sosial
Akan beda rasanya bila Anda membagikan hal lain yang lebih bermanfaat dibanding sekadar foto. Dikutip dari Psychology Today, Anda bisa membagikan informasi valid, misalnya tentang pencemaran lingkungan atau langkah apa yang bisa dilakukan oleh banyak orang untuk kehidupan yang lebih baik.

Atau bila punya kemahiran, misalnya menggambar atau memasak, Anda bisa merekamnya dan mengunggah tipsnya di media sosial. Intinya, buatlah konten kreatif sesuai hobi atau keterampilan yang dimiliki. Biasanya, orang-orang akan lebih merespons positif daripada Anda hanya mengunggah hal-hal yang terkesan pamer.

Ada kalanya seseorang merasakan kesepian, meski dia memiliki banyak teman atau kegiatan. Bila Anda pun merasakannya, cobalah lakukan cara-cara di atas untuk menghalau rasa sepi yang menghampiri. Tanpa Anda sadari, bisa jadi Anda menemukan kenyamanan tersendiri di tengah kesepian sekalipun, ketimbang selalu dikelilingi orang banyak. Jadi, nikmatilah dan atasi kesepian dengan baik.(NP/RVS/klikdokter)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Makan Sayur Bisa Menjaga Kesehatan Mental?


Redaktur & Reporter : Yessy

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag
Kesepian   atasi stres   Stres  

Terpopuler