4 Gereja di Jakarta dapat Pengamanan Ekstra, Satunya di Petamburan

Kamis, 01 April 2021 – 18:30 WIB
Ilustrasi - Wakapolda Metro Jaya Brigjen Pol Hendro Pandowo saat memimpin apel bersama TNI, Satpol PP di Lapangan Polda Metro Jaya, Senin (29/3). Foto: Fransiskud Adryanto Pratama/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Polda Metro Jaya mengerahkan ribuan personel gabungan untuk mengamankan perayaan Paskah di 833 gereja di wilayah hukumnya.

Menurut Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Yusri Yunus, ada empat gereja yang diberikan pengamanan ekstra pada perayaan Paskah 2021.

BACA JUGA: 5.590 Personel Gabungan Amankan Perayaan Paskah Umat Kristiani, 4 Gereja ini Diprioritaskan

Keempat tempat ibadah itu yakni Gereja Katedral Jakarta, Gereja Immanuel, Gereja HKBP Grogol, dan Gereja Katolik Kristoforus di Petamburan.

"Empat skala prioritas ini akan ditempatkan agak lebih banyak pengamanannya," ucap Kombes Yusri di Mapolda Metro Jaya, Kamis (1/4).

BACA JUGA: Pemerintah Melarang Mudik, Terminal Ditutup 6 sampai 17 Mei, Kecuali...

Jumlah pasukan yang akan mengamankan ratusan gereja itu sekitar 5.590 personel gabungan baik TNI, Polri, dan pemerintah daerah.

"Ada 155 personel per gereja di empat gereja (skala prioritas, red)," ucap alumnus  Akpol 1991.

BACA JUGA: Kompol Jupriono Bawa Oleh-oleh untuk Keluarga Penyerang Mabes Polri

Pengamanan ketat lakukan setelah adanya beberapa serangan teroris.

Selain bom bunuh diri di Gereja Katedral Makassar, Sulawesi Selatan pada 28 Maret lalu, penyerangan juga terjadi di Mabes Polri, Rabu (31/3) kemarin. (cr3/jpnn)

Kamu Sudah Menonton Video Terbaru Berikut ini?


Redaktur & Reporter : Fransiskus Adryanto Pratama

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler