jpnn.com, JAKARTA - NANAS merupakan salah satu buah yang banyak dikonsumsi orang.
Nanas yang memiliki rasa manis dan sedikit asam ini kaya akan berbagai kandungan nutrisi.
BACA JUGA: 6 Manfaat Nanas Madu yang Mencengangkan, Bikin Wanita dan Pria Ketagihan Mencobanya
Salah satu varian populer dari buah yang satu ini ialah nanas madu.
Umumnya, nanas madu dimakan langsung atau diolah menjadi jus, smoothies, rujak, hingga bumbu asam manis.
BACA JUGA: 5 Manfaat Kulit Lemon, Bantu Cegah Serangan Penyakit Ini
Nanas madu memiliki kandungan nutrisi yang melimpah dengan berbagai khasiat untuk menjaga kesehatan.
Berikut ini penjelasannya, seperti dilansir laman Genpi.co.
BACA JUGA: 3 Khasiat Teh Hijau, Bikin Penyakit Ini Tidak Berani Mendekat
1. Menurunkan tekanan darah
Salah satu manfaat mengonsumsi nanas madu, yakni bisa menurunkan tekanan darah.
Perlu diketahui, bahwa nanas madu memiliki kandungan kalium yang memberikan manfaat untuk menurunkan tekanan darah.
Menurut penelitian, bahwa meningkatkan asupan kalium bisa mengurangi 20 persen dari total risiko kematian yang disebabkan oleh berbagai penyakit.
2. Menjaga kesehatan jantung
Salah satu manfaat mengonsumsi nanas madu, yakni bisa menjaga kesehatan jantung.
Pasalnya, nanas madu memiliki kandungan serat, kalium, dan vitamin C yang sangat bermanfaat dalam menjaga kesehatan jantung.
Selain itu, menurut riset juga menyebutkan bahwa kalium juga bisa membantu menurunkan risiko strok, meningkatkan kepadatan tulang, hingga mengurangi pembentukan batu ginjal.
3. Meningkatkan sistem imun tubuh
Salah satu manfaat mengonsumsi nanas madu, yakni bisa meningkatkan sistem imun tubuh.
Menurut riset, bahwa konsumsi buah nanas madu bisa mengurangi risiko infeksi virus dan bakteri, termasuk pada anak-anak.
Pasalnya, nanas madu memiliki kandungan vitamin, mineral, dan enzim seperti bromelain yang bisa memberikan manfaat untuk meningkatkan sistem imun tubuh.
4. Melawan penyakit kronis
Salah satu manfaat mengonsumsi nanas madu, yakni bisa membantu melawan penyakit kronis.
Perlu diketahui, bahwa nanas madu sangat kaya antioksidan flavonoid yang bisa membantu melawan stres oksidatif.
Stres oksidatif merupakan kondisi tubuh yang dipenuhi dengan radikal bebas dalam jumlah yang banyak.
Bahayanya, radikal bebas bisa menyebabkan terjadinya peradangan kronis, sistem imun yang melemah, dan berbagai penyakit kronis lainnya.(genpi/jpnn)
Redaktur & Reporter : Fany