jpnn.com, JAKARTA - APAKAH Anda pernah mencoba minum susu yang dicampur jahe?
Minuman yang satu ini cocok Anda konsumsi saat musim hujan atau ketika sedang sakit.
BACA JUGA: Begini Cara Nagita Slavina Kenalkan Manfaat Susu Pada Cipung
Sebab, rasanya yang hangat di perut dan tenggorakan membuat tubuh menjadi lebih lega dan relaks.
Bahkan, bagi wanita yang suka mengonsumsi susu campur jahe mendapatkan manfaat yang luar biasa.
BACA JUGA: 4 Manfaat Jahe Merah, Pria Wajib Mengonsumsinya
Sebab, bisa berefek positif untuk kesehatan dan kecantikan. Cara membuat minuman susu jahe sangat mudah.
Anda hanya perlu menyiapkan segelas susu organik dan beberapa potong jahe.
BACA JUGA: 4 Khasiat Susu Campur Biji Pala, Ampuh Obati Infeksi Ginjal
Sebelum dicampurkan, bakar terlebih dahulu jahe di atas kompor selama beberapa menit.
Setelah itu, tumbuk jahe dan masukkan ke dalam segelas susu organik.
Rebus campuran susu organik dan jahe terlebih dahulu hingga hangat, tidak perlu sampai mendidih. Segelas minuman susu jahe siap dihidangkan.
Berikut ini penjelasannya, seperti dilansir laman Genpi.co.
1. Meredakan nyeri haid
Rasa sakit saat menstruasi juga bisa berkurang berkat kandungan ibuprofen yang merupakan painkiller alami.
2. Mencegah kolesterol jahat
Jika rutin mengonsumsi susu campur jahe, kolestrol jahat dalam tubuh akan mengurang dan risiko strok dan penyakit jantung akan menurun.
Sistem imun tubuh Anda juga akan membaik dan terlindungi dari radikal bebas.
3. Meredakan pegal-pegal
Dengan properti antiinflamasi dan analgesik yang dimiliki jahe, otot tubuh yang sakit dan pegal bisa diredakan.
4. Meningkatkan fungsi otak
Minuman susu campur jahe bermanfaat untuk meningkatkan fungsi otak.
Sebuah studi yang dalam International Dairy Journal menyebut kandungan nutrisi dalam susu berperan penting meningkatkan fungsi otak dan mencegah penurunan fungsi otak seperti pikun.
Khasiatnya bisa membuat para wanita tampak awet muda. Ini disebabkan karena kandungan jahe menjaga produksi kolagen kulit yang bisa meningkatkan kehalusan dan elastisitas.(genpi/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... 9 Manfaat Teh Jahe, Wanita Pasti Suka
Redaktur & Reporter : Fany