4 Manfaat Yoghurt yang Baik untuk Tubuh

Jumat, 13 November 2020 – 12:29 WIB
Yoghurt. Foto hello sehat

jpnn.com, JAKARTA - YOGHURT telah dikonsumsi manusia selama ratusan tahun.

Yoghurt sangat bergizi, dan memakannya secara teratur bisa meningkatkan beberapa aspek kesehatan Anda.

BACA JUGA: Makan Yoghurt Ampuh Cegah Gigi Berlubang?

Misalnya, yogurt telah terbukti mengurangi risiko penyakit jantung dan osteoporosis, serta membantu dalam manajemen berat badan.

Berikut ini beberapa manfaat kesehatan konsumsi yoghurt untuk kesehatan, seperti dilansir laman Genpi.co.

BACA JUGA: Yoghurt Aneka Rasa, Aman untuk Kesehatan?

1. Menurunkan tekanan darah

Sebuah penelitian menunjukkan orang dewasa yang mengonsumsi yoghurt sebanyak 2-3 porsi per hari akan mengalami penurunan tensi darah hingga 50 persen, dibandingkan mereka yang tidak makan yoghurt sama sekali.

BACA JUGA: 3 Manfaat Yoghurt sebagai Menu Buka Puasa Ramadan

Manfaat yoghurt ini datang dari kandungan kalium yang bisa membilas kelebihan natrium dari dalam tubuh.

2. Membantu sistem pencernaan lebih lancar

Selain rasanya yang asam manis dan menyegarkan, yoghurt juga mengandung probiotik.

Hal inilah yang membuat bakteri baik membantu menyingkirkan bakteri jahat penyebab infeksi di usus, sehingga pencernaan menjadi lebih lancar.

3. Menjaga kesehatan tulang

Secara umum, yoghurt kaya akan kandungan kalsium yang dibutuhkan untuk kesehatan tulang dan gigi.

Mengonsumsi yoghurt bisa membantu untuk mencegah terjadinya osteoporosis.

Yoghurt mengandung kombinasi kalsium dan vitamin D yang bermanfaat untuk memperkuat tulang.

Sementara itu, vitamin D bisa membantu tubuh untuk menyerap kalsium dengan lebih baik.

4. Membantu menurunkan berat badan

Yoghurt merupakan makanan yang tidak akan membuat gemuk. Hal ini dikarenakan kombinasi kandungan probiotik, protein, dan kalsiumnya yang memicu produksi hormon antilapar, seperti GLP-1 dan peptide YY.

Itu sebabnya kamu bisa lebih cepat kenyang setelah makan yoghurt, sehingga tidak akan tergoda untuk makan lagi sampai waktu makan berikutnya.(genpi/jpnn)


Redaktur & Reporter : Fany Elisa

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler