4 Tanda Tubuh Butuh Detoks Gula

Selasa, 16 Februari 2021 – 04:29 WIB
Ilustrasi gula. (Foto: google/jpnn)

jpnn.com - Detoks gula, sama dengan bentuk detoksifikasi lainnya, merupakan upaya membersihkan segala efek negatif dari gula dengan cara membersihkannya.

Hal tersebut bisa dilakukan dengan sejumlah cara, salah satunya menekan konsumsi gula berlebih. 

BACA JUGA: Benarkah Jeruk Nipis Ampuh untuk Mengatasi Panu?

Namun, perlu diketahui bahwa gula adalah elemen penting sebagai bahan pelengkap makanan sehari-hari.

Gula merupakan bentuk karbohidrat dan memiliki beberapa bentuk molekul, antara lain glukosa, fruktosa, galaktosa, sukrosa, maltose, dan sukralosa. 

BACA JUGA: Redakan Asam Urat, Ini 6 Manfaat Daun Sukun yang Luar Biasa

Makanan atau minuman yang mengandung gula, setelah masuk ke dalam tubuh akan mengalami pemecahan untuk kemudian digunakan sebagai sumber energi.

Namun, konsumsi gula berlebih dapat berdampak buruk bagi tubuh.

BACA JUGA: Cegah Kanker, Ini 7 Manfaat Terung Ungu untuk Kesehatan

Konsumsi gula yang terlalu banyak dapat menyebabkan kadar gula dalam darah terlalu tinggi dan mengakibatkan penyakit diabetes. 

Tanda-Tanda Tubuh Anda Butuh Detoks Gula

Ada sejumlah tanda yang bisa mengindikasikan bahwa Anda mengonsumsi gula terlalu banyak. Karena itu, kenalilah tanda-tanda tubuh Anda perlu detoks gula berikut ini: 

1. Membutuhkan Kadar Gula Lebih Tinggi

Ketika Anda sering konsumsi gula, lama kelamaan Anda akan menjadi terbiasa dengan makanan atau minuman dengan tingkat kemanisan tersebut, sehingga Anda membutuhkan kadar gula yang lebih banyak untuk dapat merasakan 'manis'.

2. Mudah Lelah

Kadar gula yang terlalu tinggi di dalam tubuh dapat membuat Anda merasa mudah lemas dan lelah. Hal ini dapat menjadi gejala awal dan dapat dijadikan alarm untuk Anda segera melakukan detoks gula.

3. Peningkatan Berat Badan

Gula merupakan sumber energi yang paling mudah dicerna oleh tubuh. Oleh karena itu, ketika konsumsi gula berlebih, kalori yang masuk ke dalam tubuh juga sangat tinggi sehingga dapat meningkatkan berat badan dengan cepat.

4. Mudah Lapar

Karena gula mudah dicerna, selain dapat meningkatkan kadar gula dalam darah dengan cepat, juga dapat membuat kita merasa mudah lapar.

Berbeda halnya dengan sayur dan sumber serat lainnya yang dapat membantu menjaga kita agar kenyang lebih lama.

Bagi yang sudah terbiasa mengonsumsi gula, akan ada kejanggalan tersendiri jika Anda menghentikannya bahkan hanya dalam satu hari.

Sebab itu, detoks gula dianggap cara yang ampuh untuk mengatasinya.

Untuk beberapa orang, melakukan detoks gula dirasa begitu berat apalagi jika sudah terlena dengan nikmatnya makanan manis.

Meski begitu, jika Anda mengamati tren kesehatan saat ini, maka pasti sudah tak heran kalau fenomena detoks gula kian menjamur.

Perlu diketahui bahwa mengubah pola makan secara drastis sebetulnya kurang efektif.

Bahkan, detoksifikasi yang ketat dapat menyebabkan masalah termasuk kelelahan, pusing, badan lemas, hingga gula darah rendah.(klikdokter)


Redaktur & Reporter : Yessy Artada

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag
Diet   gula   Detoksifikasi   detoks  

Terpopuler