Ingin Terhindar dari Infeksi Menular Seksual Saat Bermain Cinta, Lakukan 4 Hal Ini

Kamis, 25 Mei 2023 – 02:00 WIB
Pasangan. Foto : Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - BERMAIN cinta memang merupakan aktivitas ranjang pasangan suami istri yang bikin ketagihan.

Namun, Anda mungkin bisa terserang infeksi menular seksual saat sedang bermain cinta.

BACA JUGA: Khusus Pria, Ini 3 Penyebab Wanita Enggan Bermain Cinta dengan Anda

Infeksi menular seksual (IMS) dan penyakit menular seksual (PMS) lebih umum daripada yang Anda kira.

Pasangan bisa menularkan infeksi ini satu sama lain selama hubungan ranjang tanpa kondom, dengan penetrasi, oral atau anal.

BACA JUGA: Penyakit Infeksi Menular Seksual di Tarakan Cukup Tinggi

Ada beberapa jenis IMS yang tidak bisa disembuhkan. Ini bisa memiliki konsekuensi serius di luar dampak langsung dari infeksi itu sendiri.

Efek jangka panjang dari IMS bisa serius dan bisa berhubungan dengan kesehatan seksual dan reproduksi.

BACA JUGA: Studi: Ada Infeksi Menular Seksual Terbaru

Infeksi menular seksual bisa sulit didiagnosis. Beberapa dari mereka menunjukkan sedikit atau tidak ada gejala.

Jika tidak ditangani tepat waktu, itu bisa memburuk, menyebabkan Anda sangat tidak nyaman dan sakit.

Berikut cara sederhana mencegah IMS saat bermain cinta, seperti dikutip laman Pulse.com.gh.

1. Gunakan pelindung

Gunakan kondom atau metode perlindungan lain yang telah teruji. Ini secara signifikan menurunkan kemungkinan penularan IMS.

Jika Anda alergi terhadap kondom lateks, ada pilihan lain yang tersedia, meskipun bisa memiliki tingkat kerusakan yang lebih tinggi daripada kondom lateks.

Namun, Anda tetap harus menggunakannya untuk perlindungan dan melakukan hubungan ranjang yang aman.

2. Menjaga kebersihan

Jagalah kebersihan area intim dan cucilah area kewanitaan Anda sebelum dan sesudah melakukan aktivitas bermain cinta.

Penting juga untuk menjaga kebersihan area intim Anda setiap saat sebagai tindakan kebersihan, karena kebersihan yang buruk bisa membuat kamu rentan terhadap infeksi bakteri dan virus.

3. Komunikasi

Jika Anda menjalin hubungan baru, bicarakan dengan pasangan kamu tentang riwayat seksual Anda dan beri tahu dia tentang IMS atau penyakit menular seksual lainnya yang mungkin Anda miliki.

Minta agar dia melakukan hal yang sama. Bersikap terbuka dan jujur ??dengan pasangan Anda bisa membantu mengurangi risikonya.

4. Cobalah hubungan seksual monogami

Memiliki hubungan seksual monogami akan meminimalkan risiko tertular segala jenis infeksi menular seksual.

Sedangkan berhubungan ranjang dengan banyak pasangan bisa membuat Anda berisiko lebih tinggi terkena infeksi.(fny/jpnn)


Redaktur & Reporter : Fany

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler