4 Wali Kota Dimutasi Anies Baswedan Sekarang Nonjob

Jumat, 06 Juli 2018 – 19:00 WIB
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menggelar konferensi pers di Balai Kota DKI, Kamis (5/7) usai melantik 20 pejabat utama di lingkungan Pemprov DKI. Foto: Fathan Sinaga/JPNN

jpnn.com, JAKARTA - Sebanyak empat wali kota di wilayah administrasi DKI Jakarta dimutasi oleb Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan, Kamis (5/7) kemarin.

Mutasi tersebut membuat empat pegawai eselon dua itu nonjob.

BACA JUGA: FUIR Minta Anies – Sandi Tepati Janji Politik

"Tidak ada posisi khusus sekarang," kata Anies di Balai Kota DKI, Jumat (6/7).

Saat disinggung bagaimana nasib mereka, Anies mengatakan, petinggi Pemprov DKI itu bisa mengikuti lelang jabatan.

BACA JUGA: Anies Muncul di Tengah Kian Galaunya Oposisi

"Nanti semuanya ada proses open promotion. Di situ proses lelang jabatan, silakan semuanya bisa terlibat dalam lelang jabatan," kata dia.

Saat disinggung apakah wali kota yang dimutasi itu diganti karena kinerjanya, Anies enggan membicarakannya.

BACA JUGA: Anies Serahkan Nasibnya ke Bos Partai

Namun, yang pastinya rotasi ini merupakan penyegaran agar kinerja jajarannya semakin meningkat.

"Yang penting warga Jakarta mendapatkan wali kota yang insyaallah kinerjanya baik. Ini bagian dari peremajaan, bagian dari kami ingin penyegaran. dan semua kita jalankan sesuai aturan," pungkas Anies. (tan/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Dulu Mundur di Zaman Ahok, Sekarang Dilantik Anies Lagi


Redaktur & Reporter : Fathan Sinaga

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag

Terpopuler