400 Taekwondowin Muda Asia Bertarung di AJTC 2013

Kamis, 20 Juni 2013 – 13:13 WIB
JAKARTA - Indonesia menjadi tuan rumah perhelatan kejuaraan Asian Junior Taekwondo Champions (AJTC) ke-7 yang diselenggarakan di Tennis Indoor Senayan Jakarta, 20-23 Juni. Kejuaraan ini diikuti lebih 400 taekwondowin usia 15-17 tahun dari 26 negara di Asia.

Kejuaraan ini melombakan dua kategori, yakni poomsae (jurus) dan kroyugi (tarung). Sementara sistem penilaian baru menggunakan yang telah direkomendasikan oleh Federasi Taekwondo Dunia (WTF).

Ketua Umum Pengurus Besar Taekwondo Indonesia (PBTI) Marchiano Norman, mengaku bangga Indonesia dapat dipercaya untuk menjadi tuan rumah di kejuaraan AJTC 2013.

"Penyelenggaraan kejuaraan ini merupakan satu kehormatan bagi PBTI dan Indonesia pada umumnya karena untuk pertama kalinya kami dipercaya menjadi tuan rumah," ujar Marchiano Norman saat pembukaan di Tennis Indoor Senayan, Jakarta, Kamis (20/6).

Marchiano berharap, Indonesia tidak hanya sukses sebagai tuan rumah tapi juga bisa menorehkan prestasi. PBTI sengaja menurunkan atlet junior terbaik karena akan melakukan pembinaan jangka panjang.

Marchiano mengaku tidak akan muluk-muluk menargetkan medali di Olmpiade. Namun dengan mengikuti kejuaraan berjenjang, PBTI berharap taekwondoin muda bisa berprestasi di masa depan. (abu/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... FA Pecat Stuart Pearce Dari Timnas Inggris U-21

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler