4.300 Dosen Kampus Swasta Tuntut Diangkat jadi PNS

Minggu, 10 September 2017 – 00:35 WIB
PNS. Ilustrasi Foto: dok.JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Perubahan status puluhan kampus swasta menjadi perguruan tinggi negeri berdampak pada munculnya tuntutan 4.300-an dosen diangkat langsung menjadi PNS.

Meskipun saat ini sedang ada rekrutmen CPNS dosen, pemerintah menegaskan tidak ada kuota khusus bagi mereka.

BACA JUGA: Ada Rekrutmen CPNS Jalur Umum, Honorer K2 Geram

Tahun ini kuota CPNS dosen di Kemenristekdikti mencapai 1.431 kursi yang tersebar di 121 unit kampus.

Sekjen Kemenristekdikti Ainun Naim menuturkan, memang ada tuntutan supaya para dosen di kampus swasta yang dinegerikan, supaya diangkat langsung menjadi CPNS atau PNS.

BACA JUGA: 300 Ribu Pelamar CPNS 2017 Gugur Sebelum Diverifikasi

Namun dia memastikan tidak ada perlakuan khusus seperti itu. Guru besar UGM itu menjelaskan kuota CPNS dosen terbuka untuk semua masyarakat.

Selama memenuhi syarat pendaftaran seperti usia dan kualifikasi pendidikan. ’’Mau itu yang belum pernah jadi dosen, maupun yang sudah jadi dosen, memiliki kesempatan sama,’’ katanya seperti diberitakan Jawa Pos.

BACA JUGA: Tes CPNS 2017 Menggunakan Soal Baru

Ainun menuturkan bagi para dosen di PTS yang dinegerikan, dipersilahkan untuk ikut mendaftar dan bersaing secara fair dalam seleksi CPNS baru 2017.

Panitia tidak memberikan perlakuan khusus, seperti pengatrolan nilai, bagi para tenaga dosen di kampus yang dinegerikan itu.

Dia juga menegaskan dalam seleksi CPNS dosen tidak boleh ada praktek korupsi, suap, maupun nepotisme. Ainun menyampaikan ancaman tegas kepada siapapun yang menjadi joki atau calo CPNS baru.

Dia meminta masyarakat ikut aktif mengawasi pelaskanaan CPNS 2017. Masyarakat dipersilahkan melapor jika menemupkan praktik suap atau nepotisme.

’’Laporannya harus jelas di mana dan siapa orangnya. Supaya bukan fitnah,’’ jelasnya.

Ainun juga menyampaikan ada sejumlah usulan dari kampus swasta supaya dinegerikan. Namun dia belum bersedia membeberkan ke publik.

Terkait usulan penegerian itu, Ainun menjelaskan pemerintah pusat belum bisa mengabulkannya. Dia mengatakan tahun ini maupun 2018 nanti, belum ada rencana penegerian kampus swasta baru.

Dalam setiap proses penegerima kampus swasta, selalu diikuti dengan komitmen dari seluruh dosen maupun karyawan.

Bahwa mereka harus mengikuti ketentuan tidak boleh menuntut untuk langsung diangkat menjadi CPNS. Jika ingin menjadi CPNS harus mengikuti prosedur pendaftaran seperti pada umumnya.

’’Selain jadi CPNS, mereka bisa menjadi pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja (PPPK, red),’’ pungkasnya.

Kepala Biro Humas Badan Kepegawaian Negara (BKN) Mohammad Ridwan menuturkan, dalam pelaksanaan seleksi CPNS 2017 di 60 instansi pusat dan 1 pemerintah provinsi, tidak ada kuota khusus untuk tenaga honorer.

Dia menegaskan persaingan untuk jadi abdi negara terbuka untuk semua masyarakat. Baik itu masyarakat yang sudah bekerja di instansi pemerintah sebagai honorer, maupun yang baru lulus kuliah. (wan)

BACA ARTIKEL LAINNYA... NIK Bermasalah Saat Mendaftar CPNS, Silakan Adukan ke Sini


Redaktur & Reporter : Soetomo

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler