4.675 Peserta Ikut Tes SKD CPNS, Hanya 843 yang Lolos ke Tahap SKB

Rabu, 25 Maret 2020 – 13:56 WIB
SKD CPNS 2019. Foto: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, BOJONEGORO - Badan Kepegawaian Negara (BKN) telah mengumumkan hasil cat tes Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) sebagai salah satu rangkaian tes CPNS baru-baru ini.

Pengumuman itu disampaikan melalui nomor : K26-30.D6527/III,/20.01 tentang peserta yang dinyatakan lulus seleksi SKD dan bisa mengikuti SKB CPNS daerah Kabupaten Bojonegoro formasi 2019.

BACA JUGA: Panselnas Tetapkan Jadwal SKB CPNS 2019

Dari data yang terhimpun, total pelamar CPNS Kabupaten Bojonegoro, yang dijadwalkan mengikuti SKD sebanyak 4.675 peserta, hanya saja ada 4 orang peserta P1/Tl memilih tidak mengikuti ujian dan menggunakan nilai SKD CPNS sebelumnya.

"Dari jumlah tersebut, setidaknya ada 843 peserta dinyatakan berhak mengikuti SKB," ujar Kepala Bidang Pengadaan dan Pemberhentian Aparatur, Badan Kepegawaian Pendidikan dan Pelatihan (BKPP) Kabupaten Bojonegoro, Joko Tri Cahyono.

BACA JUGA: Ganjar Pranowo: Maaf, Maaf, Maaf

Sedangkan sisanya ada 3.832 peserta yang dinyatakan gagal lolos ke tahap berikutnya. Rinciannya 3.463 gagal ujian SKD, dan 369 tidak hadir saat pelaksanaan ujian SKD.

"Bagi peserta yang nilai SKD-nya memenuhi passing grade dan diperingkat 3 kali jumlah formasi, maka berhak mengikuti tahapan berikutnya, yaitu Seleksi Kompetensi Bidang (SKB). Misalnya, 1 jabatan dibutuhkan 3 formasi, maka yang berhak ikut SKB CPNS adalah peringkat 1-9," sambung Joko.

BACA JUGA: 5 Berita Terpopuler: Instruksi Habib Rizieq, Berhenti Memaki Dokter Terawan, Wuhan Bangkit

Joko menuturkan, untuk jadwal Seleksi Kompetensi Bidang (SKB) masih dalam status penundaan sampai dengan waktu yang akan ditentukan kemudian oleh panselnas pusat. (yos/pojokpitu/jpnn)


Redaktur & Reporter : Natalia

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler