485 Orang Daftar Capim KPK, 39 di Antaranya Perempuan

Minggu, 28 Juni 2015 – 09:12 WIB

jpnn.com - JAKARTA - Setelah memperpanjang proses pendaftaran, saat ini jumlah yang mendaftar di Pansel KPK sebanyak 485 orang. Menurut anggota pansel, Yenti Ganarsih, dari jumlah itu 39 di antaranya adalah kaum perempuan.

"485 orang mendaftar, yang dokumennya lengkap ada 209 orang. Sedangkan yang hampir lengkap 64 orang," ujar Yenti saat dihubungi JPNN, Minggu (28/6).

BACA JUGA: Mendagri Tegaskan Banyak Kesetiaan Palsu

Yenti tidak merinci lebih jauh identitas dan profesi kaum perempuan yang ikut mendaftar tersebut. Sementara itu, secara umum, kata Yenti, jumlah profesi terbanyak adalah PNS, yaitu 78 orang. Disusul dosen sebanyak 71 orang. Advokat yang mendaftar sejumlah 69 orang. Berikut, pegawai swasta 47 orang. Pensiunan 41 orang, wiraswasra 28 orang, dan Polri 19 orang.

"Dari Polri, 6 orang di antaranya adalah purnawirawan," imbuh pakar tindak pidana pencucian uang tersebut.

BACA JUGA: Politikus PDIP Ini Anggap Bung Karno Jalankan Fungsi Kenabian

Selain itu, lanjut Yenti, ada beberapa profesi lain yang mendaftar menjadi calon pimpinan KPK. Yaitu dari kalangan TNI 4 orang dengan 2 di antaranya purnawirawan, disusul 3 hakim. Dari KPK sendiri 2 orang mendaftar dan 4 wartawan.

Yenti kembali mengingatkan pendaftaran ini akan ditutup pada 3 Juli pukul 12:00 siang. Pengumuman nama yang lolos seleksi administrasi akan dilaksanakan pada 4 Juli melalui press conference dan di situs www.setneg.go.id.

BACA JUGA: HNW Minta Koalisi Merah Putih tak Dikambinghitamkan

"Tanggapan masyarakat terhadap nama yang lolos seleksi administrasi dibuka selama sebulan dari tanggal 4 Juli - 3 Agustus 2015. Kami sediakan halaman khusus di situs www.setneg.go.id," tandas Yenti. (flo/jpnn)

 

BACA ARTIKEL LAINNYA... Ini Saran untuk Jokowi Demi Selamatkan Ekonomi RI


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler