5 Berita Terpopuler: Anies Baswedan Dipuji di PBB, Prabowo Subianto Dikritik, Kapolri Incar Jozeph Paul Zhang

Senin, 19 April 2021 – 07:00 WIB
Jusuf Kalla dan Anies Baswedan. Foto: Antara/Tim Media JK

jpnn.com, JAKARTA - Selamat berpuasa hari ini pembaca setia JPNN.com, semoga semua pembaca dalam keadaan sehat selalu, penuh kebahagiaan, dan bersemangat serta sehat selalu.

Jangan lupa ya tetap pakai masker saat bepergian, rutin mencuci tangan dan menjaga jarak karena pandemi Covid-19 belum berakhir. Berikut kami sajikan lima berita terpopuler di JPNN.com hingga pagi ini:

BACA JUGA: Polisi Tak Menahan Remaja Pelaku Begal Payudara, Ini Alasannya

 

1. Prabowo Bentuk Denwalsus, LaNyalla Mattalitti: Apa Urgensinya?

BACA JUGA: Hilang Dari Pantauan Orang Tua, Bocah 6 Tahun Ditemukan telah Tewas

Ketua DPD RI AA LaNyalla Mahmud Mattalitti mengkritik Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto yang membentuk Detasemen Kawal Khusus (Denwalsus) di Kementerian Pertahanan (Kemenhan).

Senator dari Jawa Timur itu mempertanyakan urgensi pembentukan pasukan elite di Kemenhan tersebut.

BACA JUGA: Pemuda Sontoloyo Bobol Minimarket demi Foya-foya dan Bayar Jasa PSK

Sebab, selama ini tamu-tamu negara telah mendapat pengawalan prioritas oleh TNI/Polri setiap berkunjung ke Indonesia.

Baca selengkapnya, klik link di bawah:

Prabowo Bentuk Denwalsus, LaNyalla Mattalitti: Apa Urgensinya?

 

2. Jozeph Mengaku Nabi ke-26, Bareskrim Polri Gerak Cepat

Video pria bernama Jozeph Paul Zhang mengaku nabi ke-26 beredar luas di media sosial dan viral.

Jozeph mengaku sebagai nabi ke-26 yang disampaikan dalam forum diskusi via zoom yang juga ditayangkan di saluran YouTube pribadinya.

Pria tersebut membuka forum diskusi zoom bertajuk "Puasa Lalim Islam".

Dia juga menantang siapa saja yang berani melaporkan dirinya ke kepolisian terkait dengan penistaan agama dengan mengaku sebagai nabi ke-26.

Baca selengkapnya, klik link di bawah:

Jozeph Mengaku Nabi ke-26, Bareskrim Polri Gerak Cepat, Ini Penjelasan Komjen Agus

 

3. Puji Anies Baswedan di Hadapan PBB

 Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menyampaikan tiga usulan untuk Sekretaris Jenderal (Sekjen) Perserikatan Bangsa-bangsa (PBB) António Gutteres, terkait solusi dampak dari perubahan iklim di kota-kota di dunia.

Ketiga usulan itu disampaikan Anies dalam virtual forum bertajuk 'Dialogue Between C40 Mayors and UN Secretary General-Advancing Carbon Neutrality and Resilent Recovery for Cities and Nations', pada Jumat (16/4) malam.

 mencegah penularan COVID-19 di tengah keluarga dan kerabat sangalah penting agar tidak ada penyesalan di kemudian hari.

Baca selengkapnya, klik link di bawah:

Puji Anies Baswedan di Hadapan PBB, David Miller: Anda Berhasil Memengaruhi Hanya Dalam Dua Menit 

 

4. Jenderal Andika Perkenalkan Ferry Sunarto kepada Serda Aprilio Perkasa Manganang

Kepala Staf Angkatan Darat (Kasad), Jenderal TNI Andika Perkasa mengundang fashion designer kenamaan Indonesia, Ferry Sunarto untuk berbincang-bincang santai di Mabesad, Jakarta.

Jenderal Andika Perkasa juga memperkenalkan Ferry kepada Serda Aprilio Perkasa Manganang dan Kakaknya, Amasya Manganang.

Mantan Danpaspampres itu pengin Lanang, nama panggilan yang diberikan oleh istri Jenderal Andika, Ny. Hetty Andika Perkasa untuk Serda Aprilio Perkasa Manganang, belajar dari kisah hidup dan perjuangan Ferry sehingga bisa menjadi orang sukses.

Baca selengkapnya, klik link di bawah:

Jenderal Andika Perkenalkan Ferry Sunarto kepada Serda Aprilio Perkasa Manganang

 

5.  Jozeph Mengaku Nabi ke-26, Kapolri Langsung Turun Tangan

Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo langsung turun tangan memerintahkan anak buahnya mengusut sosok Jozeph Paul Zhang yang mengaku sebagai nabi ke-26.

Tak hanya mengaku nabi ke-26, Jozeph Paul Zhang juga menantang siapa saja melaporkannya ke polisi.

Baca selengkapnya, klik link di bawah:

Jozeph Mengaku Nabi ke-26, Kapolri Langsung Turun Tangan


Redaktur & Reporter : Natalia

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler