jpnn.com, JAKARTA - Selamat pagi pembaca setia JPNN.com, hari ini kami sajikan berita terpopuler sepanjang Senin (12/12) tentang hakim ragu pada pernyataan Putri Candrawathi, kebohongan istri Ferdy Sambo dibongkar Bharada E, hingga ada kendala dalam pengusutan Formula E. Simak selengkapnya!
Jangan lupa ya, tetap pakai masker saat bepergian, rutin mencuci tangan dan menjaga jarak karena pandemi Covid-19 belum berakhir.
1. Putri Candrawathi: Yang Mulia, Saya Anak Tentara
Putri Candrawathi mengatakan tak pernah belajar menggunakan senjata api (senpi) ataupun diajari suaminya, Ferdy Sambo cara menembak dengan senpi.
BACA JUGA: 5 Berita Terpopuler: Ada Peringatan Serius, Kenaikan Gaji PPPK Dipantau, Ada Harapan Baru?
Hal itu disampailan Putri Candrawathi saat bersaksi dalam sidang lanjutan perkara pembunuhan berencana terhadap Brigadir J dengan terdakwa Bharada Richard Eliezer, Ricky Rizal Wibowo, dan Kuat Ma'ruf di PN Jakarta Selatan pada Senin (12/12).
Semula Ketua Majelis Hakim Wahyu Iman Santoso menanyakan apakah Putri Candrawathi diajarkan Ferdy Samno untuk menembak.
BACA JUGA: 5 Berita Terpopuler: Lihat Beskap Pak Jokowi saat Siraman Kaesang, Bukan Sembarangan, Oalah
Baca selengkapnya, klik link di bawah:
Putri Candrawathi: Yang Mulia, Saya Anak Tentara
2. Pimpinan KPK Ini Sebut Kasus Formula E Masih Berjalan, Tetapi Ada Rintangan, Apa Itu?
Wakil Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Alexander Marwata mengatakan penyelidikan kasus Formula E masih berjalan.
Namun, pria yang akrag disapa Alex itu menyampaikan ada kendala yang dihadapi KPK. "Masih di tahap penyelidikan," kata Alex di kawasan GBK, Jakarta, Minggu (11/12).
Pria berlatar belakang hakim itu menerangkan pihaknya juga sudah meminta bantuan kepada Serious Fraud Office (SFO) atau lembaga antikorupsi Inggris.
Baca selengkapnya, klik link di bawah:
Pimpinan KPK Ini Sebut Kasus Formula E Masih Berjalan, Tetapi Ada Rintangan, Apa Itu?
3. Putri Candrawathi Bercerita soal Yosua Mau Membopongnya ke Kamar di Malam Hari
Jaksa penuntut umum (JPU) menghadirkan Putri Candrawathi sebagai saksi perkara pembunuhan berencana terhadap Nofriansyah Yosua Hutabarat alias Brigadir J yang sedang disidangkan Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Selatan, Senin (12/12).
Istri Ferdy Sambo itu bersaksi untuk Richard Eliezer alias Bharada E, Bripka Ricky Rizal, dan Kuat Ma'ruf yang didakwa membunuh Brigadir J.
Putri dalam kesaksiannya mengungkapkan Brigadir J pernah hendak membopongnya pada 4 Juli 2022. Menurut Putri, peristiwa itu terjadi di rumahnya di Magelang, Jawa Tengah.
Baca selengkapnya, klik link di bawah:
Putri Candrawathi Bercerita soal Yosua Mau Membopongnya ke Kamar di Malam Hari
4. Hakim Ragukan Pelecehan, Putri Candrawathi Tak Rela Yosua Dimakamkan secara Kedinasan
Istri Ferdy Sambo, Putri Candrawathi, tidak bisa menerima keputusan Polri memakamkan jenazah Nofriansyah Yosua Hutabarat atau Brigadir J dengan upacara kedinasan.
Terdakwa perkara pembunuhan berencana terhadap Brigadir J itu menyampaikan hal tersebut saat bersaksi pada persidangan terhadap Richard Eliezer alias Bharada E, Ricky Rizal, dan Kuat Ma'ruf di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan (PN Jaksel), Senin (12/12).
Awalnya, Ketua Majelis Hakim Wahyu Iman Santoso yang memimpin persidangan perkara itu bertanya kepada Putri ihwal pemakaman bagi anggota Polri.
Baca selengkapnya, klik link di bawah:
Hakim Ragukan Pelecehan, Putri Candrawathi Tak Rela Yosua Dimakamkan secara Kedinasan
5. Bharada E Bongkar Kebohongan Putri Candrawathi di Ruang Sidang
Bharada Richard Eliezer alias Bharada E keberatan dengan keterangan Putri Candrawathi yang mengaku tidak mengetahui percakapan dirinya dengan Ferdy Sambo di lantai tiga, rumah Saguling, Jakarta Selatan pada 8 Juli 2022.
Menurut Richard, Putri Candrawathi ada saat Ferdy Sambo menjelaskan skenario pembunuhan terhadap Brigadir J kepadanya di lantai tiga rumah Saguling.
"Pada saat Pak FS menjelaskan tentang skenario serta menyuruh saya menembak Yosua pada waktu itu, Ibu Putri Candrawathi ada di situ," kata Bharada E di ruang sidang Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Senin (12/12).
Baca selengkapnya, klik link di bawah:
Bharada E Bongkar Kebohongan Putri Candrawathi di Ruang Sidang
Simak! Video Pilihan Redaksi:
BACA ARTIKEL LAINNYA... 5 Berita Terpopuler: Putri Candrawathi Mengadu Tengah Malam, Ferdy Sambo Kaget dan Panik, Tak Diduga Kuat Maruf Melawan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi