jpnn.com, JAKARTA - Selamat pagi pembaca setia JPNN.com, hari ini kami sajikan berita terpopuler sepanjang Minggu (6/8) tentang kabar gembira untuk PPPK soal penghapusan honorer, pelamar PPPK 2023 langsung disodori soal gaji, hingga honorer K2 protes. Simak selengkapnya!
1. Pernyataan Terbaru Deputi SDM soal Penghapusan Honorer, Kabar Gembira untuk PPPK
Deputi Bidang SDM Aparatur Kementerian PANRB Alex Denni menyampaikan pernyataan terbaru soal kebijakan penghapusan honorer per 28 November 2023.
Dia menjelaskan, penghapusan pegawai non-ASN merupakan salah satu klaster dalam pembahasan RUU Revisi Undang-Undang Nomor 5 Tathun 2014 tentang Aparatur Sipil Negara (RUU ASN).
Alex mengatakan, RUU ASN yang sedang dibahas sekaligus menjadi solusi atas permasalahan tenaga non-ASN yang saat ini jumlahnya membengkak hingga 2,3 juta orang, dari proyeksi sebelumnya yang hanya tinggal sekitar 400 ribu orang.
Baca selengkapnya, klik link di bawah:
Pernyataan Terbaru Deputi SDM soal Penghapusan Honorer, Kabar Gembira untuk PPPK
2. Pelamar PPPK 2023 Langsung Disodori Angka Gaji, Ini Daftarnya, Ada Beragam Tunjangan
Para pelamar CPNS dan PPPK 2023 akan langsung bisa mengatahui berapa gaji yang diterimanya jika lulus seleksi dua jenis ASN itu.
Diketahui, pendaftaran seleksi PPPK 2023 dan CPNS 2023 direncanakan akan dibuka sekitar September.
Nantinya, dalam portal SSCASN akan ada fitur tambahan, yakni berupa penambahan detail informasi formasi jabatan yang dibuka pada seleksi CASN 2023.
Baca selengkapnya, klik link di bawah:
Pelamar PPPK 2023 Langsung Disodori Angka Gaji, Ini Daftarnya, Ada Beragam Tunjangan
3. Menjelang Seleksi PPPK 2023, Honorer K2 Teknis Administrasi Protes, Sebut Istri Simpanan
Ketua Umum DPP Forum Honorer Tenaga Teknis Administrasi Kategori Dua (FHTTA-K2) Indonesia Riyanto Agung Subekti mengingatkan pemerintah agar berhenti memberikan harapan palsu menjelang pendaftaran CPNS dan PPPK 2023.
Menurut dia, sejak 2015 hingga saat ini pemerintah tidak merealisasikan janjinya menyelesaikan masalah honorer K2.
Dia juga mempertanyakan soal rencana rekrutmen PPPK 2023 yang ada formasi khusus untuk honorer K2 termasuk tenaga teknis administrasi (TTA). Jangan sampai pemerintah ingin kelihatan baik, tetapi ternyata akhirnya lepas tangan.
Baca selengkapnya, klik link di bawah:
Menjelang Seleksi PPPK 2023, Honorer K2 Teknis Administrasi Protes, Sebut Istri Simpanan
4. Masyarakat Surabaya Antusias, Prabowo Makin Menguat di Jawa Timur
Antusiasme masyarakat Surabaya makin menguatkan jalan Calon Presiden (Capres) Prabowo Subianto di Pilpres 2024.
Dukungan untuk Prabowo tersebut makin menguat di Jawa Timur. Ribuan masyarakat antusias mengikuti acara bertajuk "Mlaku-mlaku 2024 Suroboyo Melok Prabowo" di Tugu Pahlawan, Surabaya, Jawa Timur, Minggu (6/8).
Acara yang berlangsung secara meriah dan tertib itu, diisi dengan berbagai kegiatan, seperti jalan sehat, senam hingga pembagian hadiah.
Baca selengkapnya, klik link di bawah:
Masyarakat Surabaya Antusias, Prabowo Makin Menguat di Jawa Timur
5. Gempa Bumi Terjadi di Parigi Moutong, BMKG Beri Penjelasan Begini
Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) menyatakan gempa tektonik di daerah Torue, Kabupaten Parigi Moutong, Sulawesi Tengah, Minggu (6/8) pukul 08.44 WIB disebabkan oleh aktivitas sesar aktif.
Pusat gempa bumi bermagnitudo 5,2 itu berada di darat, pada kedalaman 10 kilometer di koordinat 1,19 lintang selatan dan 120,26 bujur timur.
"Dengan memerhatikan lokasi episenter dan kedalaman hiposenternya, gempa bumi yang terjadi merupakan jenis gempa bumi dangkal akibat adanya aktivitas sesar aktif," kata Kepala Pusat Gempa Bumi dan Tsunami BMKG Daryono, Minggu (6/8).
Baca selengkapnya, klik link di bawah:
Gempa Bumi Terjadi di Parigi Moutong, BMKG Beri Penjelasan Begini
BACA ARTIKEL LAINNYA... 5 Berita Terpopuler: Ada Kado Istimewa untuk 2,3 Juta Honorer, Jangan Kaget dan Menolak Ya!
Redaktur & Reporter : Elvi Robiatul