5 Berita Terpopuler: Pengumuman PPPK Guru Segera Meluncur, P1 Khawatir Banget, Honorer Jadi Dihapus?

Rabu, 22 Februari 2023 – 06:30 WIB
Kabar Terbaru dari BKN soal Jadwal Pengumuman PPPK Guru, P1 sampai P4 Simpulkan Sendiri. Ilustrasi: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Selamat pagi pembaca setia JPNN.com, hari ini kami sajikan berita terpopuler sepanjang Selasa (21/2) tentang pengumuman tes PPPK Guru 2022 segera diluncurkan, P1 khawatir digeser oleh P3, hingga antisipasi honorer dihapus dilakukan.

Simak selengkapnya! Jangan lupa ya, tetap pakai masker saat bepergian, rutin mencuci tangan dan menjaga jarak karena pandemi Covid-19 belum berakhir.

BACA JUGA: 5 Berita Terpopuler: Pengumuman PPPK Guru 2022 Tak Kunjung Muncul, Ada yang Mundur dari Jabatan, Mengkhawatirkan

1. Hasil Seleksi PPPK Guru 2022 Akan Diumumkan BKN, Ada Rapat Panselnas

Masuk pekan ke-4 Februari, sinyalemen pengumuman PPPK guru masih belum terlihat.

BACA JUGA: 5 Berita Terpopuler: Solusi Pengumuman Seleksi PPPK Guru Parah, Banyak Kabar Duka, Dahlan Iskan Bereaksi

Yang ada justru informasi di kalangan guru honorer lulus passing grade (PG) bahwa 2-3 hari ke depan hilal akan kelihatan. "Iya, ini informasi berubah-ubah terus. Pejabat sebelumnya bilang 3-4 hari lagi.

Tadi malam pejabat lain blang 2-3 hari lagi. Enggak tahu mana yang benar," kata Nuriah, S.Pd., pengurus pusat forum Guru Lulus Passing Grade Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (GLPGPPPK) kepada JPNN.com, Selasa (21/2).

BACA JUGA: 5 Berita Terpopuler: Ketua Komisi X Mendesak Pemerintah, Pengumuman PPPK Guru 2022 Sudah Ada? Alhamdulillah

Dia heran, para pejabat di Kementerian Pendidikan Kebudayaan Riset dan Teknologi (Kemendikbudristek) terus memberikan harapan, tetapi realisasinya nihil.

Guru lulus PG yang notabene prioritas satu (P1) terus dijejali dengan janji-janji.

Baca selengkapnya, klik link di bawah:

Hasil Seleksi PPPK Guru 2022 Akan Diumumkan BKN, Ada Rapat Panselnas

2. Pengumuman PPPK Guru 2022 Molor, P1 Takut Digeser P3

Pengumuman PPPK guru 2022 yang belum ada kepastiannya menimbulkan kecurigaan di kalangan honorer terutama prioritas satu (P1).

Mereka takut posisinya digeser guru prioritas tiga (P3). P3 adalah guru honorer negeri dengan masa kerja minimal 3 tahun, terdaftar di Dapodik, tidak lulus passing grade (PG), dan peserta yang belum pernah ikut tes, tetapi sudah mendaftar PPPK 2021.

Pengurus pusat forum Guru Lulus Passing Grade Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (GLPGPPPK) Nuriah, S.Pd., mengungkapkan molornya pengumuman PPPK guru 2022 membuat semua P1 khawatir.

Baca selengkapnya, klik link di bawah:

Pengumuman PPPK Guru 2022 Molor, P1 Takut Digeser P3

3. Antisipasi Honorer Dihapus, Siap Angkat Mereka jadi PPPK sebelum November

Pemerintah Provinsi (Pemprov) Banten mengantisipasi rencana penghapusan tenaga honorer per 28 November 2023.

Memang, pemerintah pusat belum mengumumkan kepastian jadi tidaknya honorer dihapus mulai tanggal tersebut.

Namun, Pj Sekda Provinsi Banten Moch Tranggono mengatakan pihaknya tetap harus membuat langkah antisipasi jika tenaga honorer dihapus.

Baca selengkapnya, klik link di bawah:

Antisipasi Honorer Dihapus, Siap Angkat Mereka jadi PPPK sebelum November

4. Jokowi segera Memutuskan Nama Calon Gubernur BI

Presiden Joko Widodo atau Jokowi menyatakan nama calon gubernur Bank Indonesia akan segera diputuskan, Selasa (21/2) atau Rabu (22/2).

“Kami putuskan kalau enggak hari ini, ya besok. Nama-nama sudah masuk,” kata Jokowi setelah meninjau normalisasi Kali Ciliwung, Jakarta, Selasa (21/2). Gubernur BI Perry Warjiyo sudah lima tahun menjabat.

Baca selengkapnya, klik link di bawah:

Jokowi segera Memutuskan Nama Calon Gubernur BI

5. Diisukan Bakal Bergabung dengan PPP, Komjen Boy Rafli Amar Merespons Begini

Kepala Badan Nasional Penanggulangan Terorisme Komjen Boy Rafli Amar menjawab isu soal dirinya bakal bergabung dengan Partai Persatuan Pembangunan (PPP) sesuai purnatugas sebagai anggota Polri aktif.

Boy mengatakan bahwa hingga saat ini masih berstatus sebagai anggota Polri aktif.

Oleh karena itu, dia tidak bisa berkomentar lebih lanjut terkait dengan isu akan bergabung ke salah satu partai politik. "Saya belum purna. Saya masih posisinya masih belum berpolitik praktis. Belum purnawirawan," kata Komjen Boy Rafli Amar di Jakarta, Senin (20/2) malam.

Baca selengkapnya, klik link di bawah:

Diisukan Bakal Bergabung dengan PPP, Komjen Boy Rafli Amar Merespons Begini

BACA ARTIKEL LAINNYA... 5 Berita Terpopuler: Info PPPK Guru Bikin Heboh Honorer, Ada Perkara Besar, Bukan Omong Kosong


Redaktur & Reporter : Elvi Robiatul

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler