5 Berita Terpopuler: Peringatan Terbaru dari WHO, Anies Baswedan Ungkap Data, Ada Permintaan untuk Mas Nadiem

Minggu, 01 Agustus 2021 – 07:00 WIB
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan. Foto: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Happy weekend pembaca setia JPNN.com, semoga semua pembaca dalam keadaan sehat selalu, penuh kebahagiaan, dan bersemangat serta sehat selalu.

Jangan lupa ya tetap pakai masker saat bepergian, rutin mencuci tangan dan menjaga jarak karena pandemi Covid-19 belum berakhir. Berikut kami sajikan lima berita terpopuler di JPNN.com hingga pagi ini:

BACA JUGA: Mahasiswa Jateng Mendadak jadi Trending Topic Twitter Setelah Lihat Video Ganjar Ini

 

1. Anies Baswedan Mengungkap Data, Rakyat Indonesia yang Ogah Divaksin Wajib Baca

BACA JUGA: Ternyata Vitamin D Bukan Hanya untuk Tulang, Simak Penjelasannya!

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengatakan bahwa vaksinasi Covid-19 sangat mengurangi risiko keparahan dan kematian bagi warga yang terpapar virus corona jenis baru tersebut.

Hal itu dikatakan Anies berdasarkan data-data yang diperoleh Pemerintah Provinsi DKI Jakarta.

BACA JUGA: Tak Terima Disebut Pemburu Rente, Moeldoko Bergerak, Gandeng Otto Hasibuan

Baca selengkapnya, klik link di bawah:

Anies Baswedan Mengungkap Data, Rakyat Indonesia yang Ogah Divaksin Wajib Baca

 

2. Organisasi Guru Mendesak Mas Nadiem Membatalkan Pelaksanaan Asesmen Nasional

Perhimpunan Pendidikan dan Guru (P2G) mendesak Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Mendikbudristek) Nadiem Makarim membatalkan penyelenggaraan asesmen nasional (AN) selama kondisi masih pandemi Covid-19.

Menurut Kabid Advokasi P2G Iman Zanatul Haeri, kondisi pandemi Covid-19 belum bisa dipastikan kapan akan berakhir. 

Dampak signifikan pandemi terhadap dunia pendidikan adalah ancaman learning loss, meningkatkan angka putus sekolah jenjang SD seperti di Aceh, Jawa Timur, Maluku Utara, NTB, NTT, dan Papua Barat. 

Baca selengkapnya, klik link di bawah:

Organisasi Guru Mendesak Mas Nadiem Membatalkan Pelaksanaan Asesmen Nasional, Ini Alasannya 

 

3. Mantap! Ginting Pulangkan Wakil Denmark dari Tokyo 2020, Senar Raket Sampai Putus...

Tunggal putra andalan Indonesia Anthony Sinisuka Ginting berhasil pastikan langkahnya ke semifinal Olimpiade Tokyo 2020 usai mengandaskan perlawanan wakil Denmark, Anders Antonsen.

Bermain di Musashino Sport Plaza, Tokyo, Sabtu (31/7) siang WIB, Ginting menaklukkan lawannya itu lewat rubber game dengan skor, 21-18, 15-21, 21-18

Ini jadi pertemuan keempat Ginting lawan Antonsen, di mana tunggal putra Indonesia ini selalu memenangkan tiga pertandingan sebelumnya.

Baca selengkapnya, klik link di bawah:

Mantap! Ginting Pulangkan Wakil Denmark dari Tokyo 2020, Senar Raket Sampai Putus...

 

4. Hotman Paris Beri Saran Kepada Pak Jokowi, Mohon Disimak, Penting!

Pengacara kondang Hotman Paris Hutapea meminta Presiden Joko Widodo (Jokowi) untuk mengratiskan biaya tes polymerase chain reaction (PCR) kepada rakyat kecil. 

Permintaan Hotman Paris itu direkam dalam sebuah video dan diunggah di akun Instagram miliknya baru-baru ini.

Baca selengkapnya, klik link di bawah:

Hotman Paris Beri Saran Kepada Pak Jokowi, Mohon Disimak, Penting!

 

5. Peringatan Terbaru dari WHO soal Keganasan COVID-19 Varian Delta

Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) pada jumat (30/7) mengatakan, progres upaya memerangi COVID-19 tersendat akibat munculnya varian Delta.

Meskipun vaksin COVID-19 yang disetujui oleh WHO masih ampuh melawan penyakit virus corona jenis baru.

Pusat Pencegahan dan Pengendalian Penyakit AS (CDC) menggambarkan varian Delta sama menularnya dengan cacar air.

Baca selengkapnya, klik link di bawah ini: 

Peringatan Terbaru dari WHO soal Keganasan COVID-19 Varian Delta

Jangan Sampai Ketinggalan Video Pilihan Redaksi ini:


Redaktur & Reporter : Natalia

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler