5 Berita Terpopuler: PPPK Waswas, Jenderal Gatot Ungkap Fakta tentang PKI, Rizal Ramli Capres 2024?

Rabu, 23 September 2020 – 07:00 WIB
Mantan Panglima TNI Jenderal (Purn) Gatot Nurmantyo. Foto: YouTube/JPNN

jpnn.com, JAKARTA - Selamat pagi pembaca setia JPNN.com, semoga semuanya dalam keadaan sehat selalu. Jangan lupa ya pakai masker saat bepergian dan jaga kebersihan diri selalu. Inilah lima berita terpopuler di JPNN.com hingga pagi ini: 

  

BACA JUGA: Harga Tomat Anjlok jadi Rp 300 per Kilo, Petani Hanya Bisa Pasrah

1. Minta Rizal Ramli Tegas, jadi Capres 2024 atau Tidak

Mahkamah Konstitusi menggelar sidang sidang pengujian UU Nomor 7 Tahun 2017 tentang Pemilu di Gedung MK, Senin (21/9).

BACA JUGA: Begini Kondisi Paus Fransiskus Setelah Bertemu Kardinal Luis Antonio Tagie yang Positif Covid-19

Pemohon ialah mantan Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman Rizal Ramli dan rekannya Abdulrachim Kresno, yang mengajukan permohonan pengujian Pasal 222 Undang-Undang Nomor 7 Tahun 2017.

Menurut Rizal Ramli dan Kresno, ketentuan ambang batas pencalonan presiden (presidential threshold) menyebabkan polarisasi di masyarakat dan tidak berdampak pada penguatan sistem presidensial.

BACA JUGA: Warga Kaget Ada Campuran Plastik dalam Beras Bantuan dari Pemerintah

Baca selengkapnya, klik link di bawah :

Hakim MK Minta Rizal Ramli Tegas, jadi Capres 2024 atau Tidak 

 

2. Jenderal Gatot Nurmantyo Mengejutkan

Mantan Panglima TNI Jenderal (Purn) TNI Gatot Nurmantyo mengungkapkan fakta-fakta hasil penelusurannya tentang kebangkitan Partai Komunis Indonesia (PKI) gaya baru.

Menurut Jenderal Gatot, gerakan kebangkitan komunis sudah terendus sejak 2008 dan  sampai sekarang semakin nyata terlihat.

Gatot Nurmantyo bahkan mengklaim, lantaran berupaya "membungkus" gerakan kebangkitan PKI itu, makanya dia diganti sebagai Panglima TNI.

Baca selengkapnya, klik link di bawah :

Jenderal Gatot Nurmantyo Menyampaikan Pernyataan Mengejutkan

 

3. Teman Kampus Ungkap Masa Lalu Laeli Mutilan di UI, Ternyata..

Kisah masa lalu pelaku mutilasi Laeli Atik Supriyatin perlahan-lahan mulai terungkap. Laeli, mahasiswi jurusan Geografi Fakultas MIPA Universitas Indonesia (UI) angkatan 2012 itu, pernah menduduki jabatan penting. 

Jabatan itu adalah Ketua Pemilihan Raya (Pemira) UI 2014. Organisasi itu merupakan panitia penyelenggara pemilu internal kampus di tingkat kemahasiswaan se-UI. 

Salah satu rekan di kepengurusan Laeli, sebut saja Kaka, mengatakan tidak dekat secara emosional dan tak rutin bertemu dengan Laeli.

Baca selengkapnya, klik link di bawah :

Teman Kampus Ungkap Masa Lalu Laeli Mutilan di UI, Ternyata..

 

4. Menag Fachrul Razi: Makan Telur Rebus sambil Menonton TV

Menteri Agama (Menag) Fachrul Razi yang sedang menjalani perawatan di rumah sakit akibat terjangkiti COVID-19 sudah dalam kondisi baik dan stabil.

Kabar terkini soal kondisi Menteri Fachrul itu disampaikan Staf Khusus Menag Kevin Haikal, Selasa (22/9).

Baca selengkapnya, klik link di bawah ini :

Kabar Terkini soal Menag Fachrul Razi: Makan Telur Rebus sambil Menonton TV

 

5. PPPK Waswas

Banyak honorer K2 bimbang ikut tes PPPK (Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja) yang digadang-gadang digelar tahun depan.

Mereka beranggapan, posisi PPPK sangat lemah karena sewaktu-waktu bisa diberhentikan oleh kepala daerah.

Baca selengkapnya, klik link di bawah ini :

Waswas Diputus Kontrak, PPPK Minta Regulasi Khusus

Yuk, Simak Juga Video ini!


Redaktur & Reporter : Natalia

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler