5 Berita Terpopuler: Profil Orang Terdekat Ferdy Sambo Dibuka, Ada 3 Kubu, Mahfud MD Buka Suara

Sabtu, 20 Agustus 2022 – 06:44 WIB
Dirsidik Densus 88 Antiteror Polri Brigjen Herry Heryawan. Dok: Humas Polda Metro Jaya.

jpnn.com, JAKARTA - Selamat pagi pembaca setia JPNN.com, hari ini kami sajikan berita terpopuler sepanjang Jumat (19/8) tentang profil orang dekat Ferdy Sambo dibuka, ada tiga kubu terbelah soal kematian Brigadir J, hingga Mahfud MD merespons status Putri Candrawathi yang ditetapkan menjadi tersangka. Simak selengkapnya!

Jangan lupa ya, tetap pakai masker saat bepergian, rutin mencuci tangan dan menjaga jarak karena pandemi Covid-19 belum berakhir.

BACA JUGA: 5 Berita Terpopuler: Grup Ferdy Sambo Mendadak ke Jakarta, Nama Brigjen Alberd Disebut, Putri Candrawathi Siap-Siap ya

1. Profil Brigjen Herry Heryawan, Polisi Garang yang Menangkap Hercules dan Dekat Ferdy Sambo

Brigjen Herry Heryawan merupakan seorang perwira tinggi Polri yang menduduki posisi Dirsidik Densus 88 Antiteror.

BACA JUGA: 5 Berita Terpopuler: 6 Orang Tewas di Tambora, 5 Terduga Teroris Ditangkap, Hati-Hati soal Penetapan Tersangka

Polisi kelahiran Ambon pada 23 Februari 1972 itu dikenal sebagai polisi garang yang jago di bidang reserse dan kerap terlibat dalam pengungkapan kasus besar yang menghebohkan publik.

Selain mahir di bidang reserse, polisi yang karib disapa Herimen itu juga piawai dalam menangani kasus terorisme.

BACA JUGA: 5 Berita Terpopuler: Info Terbaru soal Pembunuhan Brigadir J, Kabar Bisnis Haram Tersiar, Sangat Serius

Baca selengkapnya, klik link di bawah:

Profil Brigjen Herry Heryawan, Polisi Garang yang Menangkap Hercules dan Dekat Ferdy Sambo

2. Kamaruddin Sebut Polri Terbelah soal Kematian Brigadir J, Ada 3 Kubu

Advokat Kamaruddin Simanjuntak mengatakan terjadi perpecahan di internal Polri terkait kasus pembunuhan berencana terhadap Brigadir J oleh Irjen Ferdy Sambo.

Dia mengungkapkan Korps Bhayangkara itu terbagi atas tiga kubu.

Awalnya dia menyebutkan kasus penembakan Brigadir J sangat hebat, pasalnya para penyidik mulai dari perwira pertama, perwira menengah hingga perwira tinggi ketakutan.

Baca selengkapnya, klik link di bawah:

Kamaruddin Sebut Polri Terbelah soal Kematian Brigadir J, Ada 3 Kubu

3. Pasti Peristiwa Besar sehingga Irjen Ferdy Sambo dan Istri Bekerja Sama Menyikat Brigadir J

Anggota Komisi III DPR RI Trimedya Panjaitan menilai ada hal yang sangat besar yang mendasari penembakan terhadap Nofriansyah Yoshua Hutabarat atau Brigadir J.

"Dugaannya berarti ada peristiwa yang besarlah," kata legislator Fraksi PDI Perjuangan itu saat dihubungi, Jumat (19/8).

Sebab, kata Trimedya, polisi telah menetapkan Putri Candrawathi sebagai tersangka pembunuhan berencana terhadap Brigadir J.

Baca selengkapnya, klik link di bawah:

Pasti Peristiwa Besar sehingga Irjen Ferdy Sambo dan Istri Bekerja Sama Menyikat Brigadir J

4. KPAI Minta Keluarga Besar Mengasuh Anak Irjen Ferdy Sambo

Komisi Perlindungan Anak Indonesia (KPAI) berharap keluarga besar Irjen Ferdy Sambo dan Putri Candrawathi ikut mengasuh anak-anak dua tersangka kasus kematian Brigadir J itu.

Komisioner KPAI Jasra Putra mengatakan anak-anak Irjen Ferdy Sambo dan Putri Candrawathi tetap harus didampingi dan diasuh keluarga meski kedua orang tuanya terjerat masalah hukum.

"Jika kedua orang tuanya ini ditahan ke depan, bapaknya, kan, Pak FS sudah ditahan, jika Ibu Putri juga ditahan tentu kami berharap ada keluarga besar yang mengambil langkah pengasuhan," kata Jasra kepada wartawan, Jumat (19/8).

Baca selengkapnya, klik link di bawah:

KPAI Minta Keluarga Besar Mengasuh Anak Irjen Ferdy Sambo

5. Istri Ferdy Sambo Tersangka, Respons Mahfud MD Singkat, Hanya 1 Kalimat

Timsus Polri telah menetapkan istri Irjen Ferdy Sambo, Putri Candrawathi sebagai tersangka kasus pembunuhan berencana terhadap Brigadir Nofryansah Yosua Hutabarat alias Brigadir J.

Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum dan Keamanan (Menko Polhukam) Mahfud MD ikut menanggapi perkembangan terbaru penyidikan kasus pembunuhan yang melibatkan Irjen Ferdy Sambo itu.

Mahfud MD hanya mengatakan bahwa penetapan Putri Candrawathi sebagai tersangka merupakan kewenangan penyidik polri.

Baca selengkapnya, klik link di bawah:

Istri Ferdy Sambo Tersangka, Respons Mahfud MD Singkat, Hanya 1 Kalimat

Yuk, Simak Juga Video ini!

BACA ARTIKEL LAINNYA... 5 Berita Terpopuler: Ferdy Sambo Blak-blakan, Deolipa Ungkap Kode Misterius, Perjanjian Miliaran Rupiah Terbongkar


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler