5 Berita Terpopuler: Seleksi CASN 2024, Ada Kementerian yang Punya Formasi CPNS Lebih Banyak dari PPPK

Minggu, 09 Juni 2024 – 06:20 WIB
Jelang seleksi PPPK 2024 dan CPNS 2024. Ilustrasi Foto: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Selamat pagi pembaca setia JPNN.com, hari ini kami sajikan berita terpopuler sepanjang Sabtu (8/6) tentang seleksi CASN 2024 naskah soalnya dibuat oleh 38 perguruan tinggi, kementerian ini punya formasi CPNS lebih banyak dari PPPK. Simak selengkapnya!

1. Seleksi CPNS 2024 dan PPPK Melalui Jalur Tes, Naskah Soal Dibuat 38 PT

BACA JUGA: 5 Berita Terpopuler: Lulusan PPPK 2023 Disuruh Ikut Tes Lagi, Ada Indikasi Apa? KemenPAN-RB Menjawab

Seleksi CPNS 2024 dan PPPK melalui jalur tes. Para calon pelamar termasuk honorer dan tenaga non-aparatur sipil negara (non-ASN) yang ingin menjadi ASN PPPK maupun PNS diharapkan menyiapkan diri.

Menurut Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (MenPAN-RB) Abdullah Azwar Anas, Panitia Seleksi Nasional (Panselnas) pengadaan ASN 2024 telah menerima naskah soal seleksi kompetensi dasar (SKD) Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) dan naskah soal seleksi kompetensi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK).

BACA JUGA: 5 Berita Terpopuler: Hal yang Ditunggu Tiba, Honorer Pasti Senang, Begini Ceritanya

"Naskah soal dibuat oleh 38 perguruan tinggi se-Indonesia," kata Menteri Anas, Sabtu (8/6).

Baca selengkapnya, klik link di bawah:

BACA JUGA: 5 Berita Terpopuler: Simak Perkembangan Terbaru CPNS 2024 & PPPK, Ada Kabar Gembira soal Honorer, Semoga Terkabul

Seleksi CPNS 2024 dan PPPK Melalui Jalur Tes, Naskah Soal Dibuat 38 PT

2. Formasi CPNS 2024 di Kementerian Ini Jauh Lebih Banyak Dibanding PPPK

Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) menyerahkan persetujuan formasi CPNS 2024 dan PPPK 2024 di lingkup Kementerian Pertahanan (Kemhan).

Total jumlah formasi CPNS dan PPPK 2024 di Kemhan sebanyak 25.258.

Dari jumlah tersebut, formasi CPNS 2024 di Kemhan jauh lebih banyak dibanding formasi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK).

Baca selengkapnya, klik link di bawah:

Formasi CPNS 2024 di Kementerian Ini Jauh Lebih Banyak Dibanding PPPK

3. Dilaporkan ke KPK, Khofifah: Persis Seperti Enam Tahun Lalu

Khofifah Indar Parawansa dilaporkan ke Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Bakal calon gubernur Jawa Timur itu merasa pihak yang melaporkan dirinya sama seperti enam tahun lalu.

"Sepertinya pihak yang sama yang menyampaikan laporan itu. Persis terjadi enam tahun lalu," kata Khofifah saat ditemui di kediaman Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto di Jakarta, Jumat.

Baca selengkapnya, klik link di bawah:

Dilaporkan ke KPK, Khofifah: Persis Seperti Enam Tahun Lalu

4. Keluarga Terpidana & Kuasa Hukum Kasus Vina Cirebon Minta Perlindungan Hukum ke Peradi

Keluarga terpidana kasus Vina Cirebon, Sudirman dan kuasa hukumnya Titin Prialianti mendatangi kantor Dewan Pimpinan Nasional Perhimpunan Advokat Indonesia (DPN Peradi) di Jakarta Timur, Jumat (7/6).

Kedatangan kuasa hukum dan keluarga terpidana Sudirman dalam kasus pembunuhan Vina Dewi Arsita alias Vina Cirebon dan Ekky untuk meminta perlindungan hukum kepada Peradi.

Ketua Umum DPN Peradi, Otto Hasibuan mengatakan pihaknya akan memberikan bantuan hukum ke keluarga Sudirman dan kuasa hukumnya.

Baca selengkapnya, klik link di bawah:

Keluarga Terpidana & Kuasa Hukum Kasus Vina Cirebon Minta Perlindungan Hukum ke Peradi

5. Diuji Beban 12 Truk Seberat 360 Ton, Tol MBZ Aman Dilewati Seluruh Golongan Kendaraan

Lendutan Jalan Tol Jakarta-Cikampek (Japek) II Elevated atau Toll MBZ disebut lebih baik dibandingkan nilai teoritis dalam tahap perencanaan.

Secara umum, lendutan itu adalah garis vertikal antara titik terendah dengan garis datar penghubung ujung balok yang melengkung akibat dibebani.

Hal ini berdasarkan uji beban yang dilakukan PT Risen Engineering Consultans selaku konsultan penguji.

Baca Selengkapnya, klik link di bawah:

Diuji Beban 12 Truk Seberat 360 Ton, Tol MBZ Aman Dilewati Seluruh Golongan Kendaraan

BACA ARTIKEL LAINNYA... 5 Berita Terpopuler: PNS & PPPK Gajian Lagi, Honorer jadi Penasaran, yang Tidak Memenuhi Target Kerja Bagaimana?


Redaktur & Reporter : Elvi Robiatul

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler