5 Buah ini Baik Untuk Penderita Sakit Pinggang

Selasa, 08 September 2020 – 04:32 WIB
Buah-Buahan. Foto: Natalia Fatimah Laurens/JPNN

jpnn.com - Sakit pinggang umumnya terjadi karena cedera pada sendi, otot, dan tulang bagian belakang. Namun tak jarang, sakit atau nyeri pinggang ini dapat terjadi akibat peradangan atau inflamasi di area tersebut.

Dilansir dari Everyday Health, Dana Geene, MS, RD, LDN, seorang ahli gizi di Amerika Serikat mengatakan, dengan memenuhi asupan nutrisi yang tepat, kesehatan tulang, otot, dan sendi di sekitar pinggang dapat terjaga.

BACA JUGA: Tips dari Polisi Agar Terhindar dari Penipuan Online

Maka agar terhindar dari segala jenis nyeri, mengonsumsi buah dan sayuran berwarna gelap dikatakan dapat membantu atasi sakit pinggang.

Ini karena buah dan sayuran tersebut umumnya mengandung zat antiinflamasi yang dapat meredakan peradangan pada sendi serta otot manusia.

BACA JUGA: 6 Kiat Santuy Saat Ditanya Soal Momongan

Tidak hanya itu, makanan yang mengandung omega-3 tinggi juga terbukti bisa mengobati peradangan pada otot pinggang. Pasalnya, asam lemak omega-3 dapat mengendalikan reaksi imun dalam tubuh yang memicu sakit pinggang.

Dokter Devia Irine Putri setuju, dengan pemenuhan nutrisi tepat, maka rasa sakit atau nyeri di pinggang lama kelamaan bisa teratasi.

BACA JUGA: 7 Manfaat Timun untuk Kesehatan dan Kecantikan Kulit Wajah

Menurutnya, protein dapat membantu proses pemulihan otot dan tulang di sekitar pinggang. Zat protein yang tinggi pun dapat diperoleh dari makan buah, sayur, dan daging.

Deretan buah untuk penderita sakit pinggang

Buah jadi salah satu makanan sehat yang dianjurkan dikonsumsi tubuh secara rutin. Selain mengandung vitamin dan mineral lengkap, buah juga bermanfaat sebagai asupan yang bisa meredakan dan mengobati sakit pinggang. Berikut berbagai jenis buah yang bisa Anda konsumsi:

1. Buah Ceri

Meskipun tergolong mahal, khasiat yang diberikan buah ceri untuk tubuh cukup baik, lho. Bagaimana tidak? Buah merah mungil ini mengandung zat antioksidan yang mampu memperlambat proses peradangan di dalam tubuh.

Dengan kata lain, sakit pinggang yang disebabkan karena peradangan bisa dibantu diatasi dengan makan buah ceri.

2. Buah Pisang

Makanan yang mengandung kalium tinggi seperti buah pisang juga baik dikonsumsi untuk penderita sakit pinggang.

Tidak hanya menyeimbangkan kadar cairan dalam tubuh, kalium pada pisang juga berkhasiat menjaga fungsi otot, saraf, serta mengurangi pembengkakkan pada otot pinggang.

3. Delima

Selain buah ceri, buah lainnya yang juga mengandung antioksidan tinggi adalah delima. Menurut dr. Devia, buah berdaging merah ini mampu mengurangi rheumatoid arthritis secara keseluruhan.

“Rheumatoid arthritis adalah penyakit autoimun yang menyerang dan menyebabkan peradangan pada sendi. Tidak hanya itu, rheumatoid arthritis juga bisa merusak jaringan lainnya di sekitar sendi, seperti kulit dan paru-paru,” kata dr. Devia.

4. Anggur Merah

Anggur merah bisa dikonsumsi untuk meredakan nyeri kronis di pinggang.

Buah ini diketahui memiliki kandungan zat antiinflamasi yang disebut dengan resveratrol. Zat ini dipercaya dapat  mengurangi nyeri pada sendi maupun otot.

5. Nanas

Nanas cukup dikatakan ampuh untuk membantu mengatasi nyeri pinggang. Pasalnya, buah tropis ini mengandung enzim bromelain yang berperan sebagai agen antiinflamasi untuk meredakan kondisi peradangan serta penyakit lainnya.

Asupan Ini Juga Baik untuk Penderita Sakit Pinggang

Selain lima buah di atas, ada beberapa asupan lain yang dipercaya bisa membantu mengatasi rasa sakit pinggang, seperti:

  • Makanan yang mengandung karbohidrat kompleks seperti gandum dan pasta. Karbohidrat kompleks dapat memberikan energi dalam tubuh tanpa memperburuk kondisi peradangan di pinggang.
  • Makanan yang mengandung magnesium tinggi, di antaranya sayuran berwarna hijau gelap seperti brokoli dan bayam, dipercaya memiliki kandungan magnesium yang dapat melawan peradangan pada otot.
  • Makanan yang mengandung kalsium tinggi seperti susu, keju, yoghurt. Kalsium dapat membantu menyehatkan tulang, otot, dan sendi dalam tubuh.(klikdokter)

Redaktur & Reporter : Yessy

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler