5 Pelajaran Berharga Kemenangan Real Madrid atas Sheriff, El Real Bisa Juara

Kamis, 25 November 2021 – 13:04 WIB
Para pemain Real Madrid tampak semringah ketika berhasil membobol gawang Sheriff Tiraspol. Foto: Twitter/RealMadrid

jpnn.com, MADRID - Real Madrid tampil mengesankan kala bertamu ke markas Sherif Tiraspol di matchday kelima Liga Champions, Kamis (25/11) dini hari WIB.

El Real menundukkan tuan rumah tiga gol tanpa balas berkat gol dari David Alaba (30'), Toni Kroos (45'), dan Karim Benzema (55').

BACA JUGA: Atletico Madrid vs Milan 0-1: 5 Fakta Memalukan Kekalahan Los Rojiblancos

Hasil ini memastikan Madrid lolos ke 16 besar Liga Champions 2021/22 meski menyisakan satu laga.

Los Blancos saat ini duduk di puncak klasemen Grup D dengan koleksi 12 poin. Inter Milan mengekor dengan 10 angka.

BACA JUGA: 5 Pemain Terbaik Inter Milan saat Pecundangi Shakhtar Donetsk, Siapa Saja Mereka?

Pada laga terakhir nanti, Madrid dan Inter akan berebut status juara grup.

Tambahan tiga poin di laga kontra Sheriff disambut positif pelatih Madrid, Carlo Ancelotti. Pria Italia itu optimistis anak asuhnya bisa bersaing di setiap kompetisi yang diikuti.

BACA JUGA: 5 Fakta Mengerikan saat Liverpool Bantai Arsenal, Mohamed Salah Masuk Buku Sejarah

"Saya berkata pada awal musim bahwa tim ini bisa bersaing. Sekarang semuanya berjalan baik, kami telah menunjukkan kualitas kami," tutur Ancelotti dikutip dari situs resmi Real Madrid.

Kemenangan Madrid atas Sheriff menghasilkan sejumlah pelajaran berharga. Jpnn.com telah menghimpun beberapa di antaranya. Simak di bawah ini.

1. David Alaba membuktikan kelasnya bahwa Madrid tak perlu sedih ditinggal Sergio Ramos. Bek asal Austria itu menjelma jadi pemain belakang layaknya Ramos yang gemar bikin gol. Sejauh ini Alaba telah mengemas dua gol untuk klub Ibu Kota Spanyol itu.

2. Toni Kroos semakin tak tergantikan di Madrid. Gelandang Jerman ini terlibat empat gol dalam tiga pertandingan terakhirnya di semua kompetisi dengan perincian dua gol dan dua assist.

3. Madrid selalu lolos ke 16 besar Liga Champions dalam 19 musim berturut-turut. Tidak ada klub yang bisa menyamai catatan ini.

4. Sejak takluk 1-2 kontra Espanyol pada Oktober lalu, Madrid melalui delapan laga berikutnya tanpa tersentuh kekalahan. Skuad asuhan Carlo Ancelotti mendulang tujuh kemenangan dan sekali seri.

5. Karim Benzema selalu merobek jala lawan dalam empat pertandingan terakhirnya di Liga Champions. Kini, bomber Prancis itu telah mengemas lima gol dari lima laga yang dijalani di kompetisi antarklub benua biru tersebut.(mcr15/jpnn)


Redaktur & Reporter : Dhiya Muhammad El-Labib

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler