5 Pemain Terbaik Inter Milan saat Pecundangi Shakhtar Donetsk, Siapa Saja Mereka?

Kamis, 25 November 2021 – 10:07 WIB
Para pemain Inter Milan yang menjadi starting line up saat melawan Shakhtar Donetsk. Foto: Twitter/Inter

jpnn.com, MILAN - Inter Milan tampil gemilang saat menjamu Shakhtar Donetsk di pekan ke-5 Liga Champions 2021/22.

Pada laga yang bergulir di Giuseppe Meazza, Kamis (25/11) dini hari WIB, Inter selaku tuan rumah mengemas tiga poin berkat dua gol Edin Dzeko pada menit 61' dan 67'.

BACA JUGA: Atletico Madrid vs Milan 0-1: 5 Fakta Memalukan Kekalahan Los Rojiblancos

Kemenangan ini membuat Inter terus menempel ketat Real Madrid yang berada di puncak klasemen Grup D. El Real mengumpulkan 12 poin, Inter menguntit di bawahnya tertinggal dua angka.

Merujuk data Who Scored, terdapat lima pemain Inter Milan yang bermain ciamik. Lantas, siapa saja mereka? Simak di bawah ini.

BACA JUGA: Ditawari Eden Hazard, Antonio Conte Malah Minta Bintang Real Madrid Ini

1. Edin Dzeko

Bomber asal Bosnia ini menjadi bintang lapangan berkat brace yang dia bukukan. Dzeko terus merepotkan lini pertahanan Shakhtar sepanjang laga.

BACA JUGA: Pemain Terbaik dan Terburuk dari Laga Chelsea vs Juventus, Reece James Mengejutkan

Mantan kapten AS Roma ini melepaskan tujuh tembakan dan memenangi empat duel udara. Tak heran, Who Scored memberinya nilai cukup tinggi, yakni 9.

2. Ivan Perisic

Keberadaan Perisic di lini tengah seolah menjadi katalisator Nerazzurri. Dia baik dalam bertahan dan cukup cekatan dalam menyerang.

Hal itu terbukti dari satu assist yang dia berikan terhadap gol kedua Dzeko di laga tadi. Sepanjang laga, gelandang Kroasia ini juga melakukan tiga tekel sukses. Who Scored pun memberinya nilai 8,1.

3. Hakan Calhanoglu

Calhanoglu memang tak memberikan assist maupun gol di laga tadi. Namun, keberadaan bintang Turki itu membuat lini tengah Inter lebih hidup.

Gelandang 27 tahun itu mencatatkan akurasi umpan mencapai 86 persen. Dia juga melakukan tiga tekel sukses dan satu intersep. Nilai 7,6 diberikan oleh Who Scored terhadap penampilan Calhanoglu di laga tadi.

4. Nicolo Barella

Inter sangat terbantu dengan performa ciamik pemuda 24 tahun ini. Sepanjang laga, Barella melepaskan dua tembakan dan dua operan kunci.

Akurasi umpannya juga cukup baik, yakni 80 persen. Berkat aksinya itu, Barella diberi nilai 7,3 oleh Who Scored.

5. Matteo Darmian

Darmian sejatinya ialah seorang full back. Namun, dalam skema 3-5-2 andalan Simone Inzaghi, mantan pemain Manchester United itu tampil sedikit lebih di depan.

Hal itu dibayar lunas oleh Darmian dengan penampilan apik. Di laga kontra Shakhtar, Darmian mampu menciptakan satu assist, satu tembakan dan empat tekel sukses. Alhasil, Who Scored memberinya nilai 7,1.(mcr15/jpnn)


Redaktur & Reporter : Dhiya Muhammad El-Labib

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler