5 Pengobatan Alami yang Bisa Atasi Bau Mulut, Nomor 2 Bikin Kaget

Rabu, 16 Maret 2022 – 07:21 WIB
Kayu Manis. Foto : Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - MEMILIKI bau mulut yang segar tentu bisa menaikkan rasa percaya diri seseorang.

Bau mulut yang segar bagi wanita bisa menarik perhatian siapa saja, termasuk gebetannya.

BACA JUGA: Duh, Bau Mulut dan Infeksi Gigi Bisa Jadi Gejala Diabetes, Buruan Periksa ke Dokter

Namun, beberapa orang memiliki bau mulut yang terus-menerus, yang bisa sangat memalukan terutama ketika mereka sedang rapat atau keluar dengan teman-teman.

Bau mulut atau halitosis, disebabkan karena penumpukan bakteri di mulut, yang menghasilkan gas berbau.

BACA JUGA: Cara Mengatasi Bau Mulut Bagi Penderita Diabetes

Bau umumnya dihasilkan ketika bakteri memecah gula dan pati dalam makanan yang kita makan.

Dalam beberapa kasus, ini juga bisa menunjukkan masalah gigi yang serius seperti penyakit gusi atau kerusakan gigi.

BACA JUGA: 3 Pengobatan Alami yang Bisa Atasi Gusi Bengkak, Silakan Dicoba

Meskipun solusi terbaik untuk menghilangkan masalah bau mulut adalah dengan rutin melakukan pemeriksaan gigi, beberapa pengobatan yang telah teruji waktu juga bisa membantu menghilangkan masalah tersebut.

Berikut penjelasannya, seperti dikutip laman Indiatimes.

1. Cengkih

Cengkih adalah pengobatan alami lainnya yang ditemukan di dapur yang membantu menghilangkan masalah bau mulut dan gusi bengkak.

Sifat antibakterinya mengurangi jumlah bakteri di mulut dan mengurangi risiko masalah gigi lainnya seperti, pendarahan dan kerusakan gigi.

Anda cukup memasukkan beberapa potong cengkeh ke dalam mulut dan mengunyahnya untuk menghilangkan masalah bau mulut.

2. Air

Kurangnya asupan air dalam sehari juga bisa membuat mulut Anda bau.

Air membantu mengeluarkan bakteri dari mulut dan juga mencegahnya berkembang biak di dalam mulut.

Ini membantu menjaga nafas tetap segar. Jadi, jika Anda merasa nafas Anda sangat bau, minumlah banyak air setiap hari.

Anda juga bisa memeras setengah lemon ke dalam air untuk membuat nafas berbau segar.

3. Madu dan kayu manis

Madu dan kayu manis merupakan pengobatan alami yang bisa di atasi bau mulut.

Baik madu dan kayu manis memiliki sifat antiinflamasi dan antibakteri yang kuat yang membantu mengurangi pertumbuhan bakteri di mulut dan menjaga kesehatan gusi.

Mengoleskan madu dan pasta kayu manis pada gigi dan gusi secara teratur bisa mengurangi risiko kerusakan gigi, gusi berdarah, dan bahkan bau mulut.

Kedua bahan tersebut benar-benar aman dan dengan mudah ditemukan di dapur.

4. Kulit kayu manis

Kulit kayu manis yang rasanya manis juga bisa membantu Anda menyingkirkan masalah bau mulut.

Sama seperti cengkeh, kayu manis juga mengandung sifat antibakteri yang bisa mengurangi pertumbuhan bakteri penyebab bau mulut.

Anda hanya perlu meletakkan sepotong kecil kulit kayu manis di mulut selama beberapa menit dan kemudian Anda bisa membuangnya.

5. Berkumur air garam

Berkumur dengan air garam hangat bisa mencegah pertumbuhan bakteri jahat di dalam mulut dan membuat nafas berbau segar.

Anda hanya perlu mencampurkan 1/4 hingga 1/2 sendok teh garam ke dalam segelas air dan berkumurlah dengannya.(fny/jpnn)


Redaktur & Reporter : Fany

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler