5 Perbedaan Samsung Galaxy A71 dengan A70

Jumat, 21 Februari 2020 – 03:59 WIB
Samsung Galaxy A51 dan A71. Foto: Samsung

jpnn.com, JAKARTA - Awal tahun ini, dua perangkat baru Samsung di keluarga Galaxy A meluncur, yakni A51 dan A71.

Sesuai kodenya, model Galaxy A71 menjadi produk yang lebih tinggi. A71 hadir sebagai usaha Samsung melakukan pengembangan dari model pendahulunya, A70.

BACA JUGA: Jajal Samsung Galaxy A71, Ini 5 Faktanya

Ditawarkan dengan selisih harga Rp 2 jutaan, twntunya Galaxy A71 membawa sejumlah peningkatan

Layar
Sebagai model peningkatan, maka secara otomatis layarnya sudah mengadopsi panel Super AMOLED Plus dengan ketebalan lebih tipis. Namun masalah luasnya mengalami penurunan 0,3 inci, sehingga kini menjadi 6,4 inci.

BACA JUGA: Debut 25 Februari, Samsung Galaxy M31 Banyak Kesamaan dengan M30s

Layar Galaxy A71 sudah dilindungi Corning Gorilla Glass 3.

Desain
Cangkangnya mengesankan sebuah perangkat mewah, bagian cangkang mengeluarkan efek warna-warni.

BACA JUGA: Resmi Hadir, Ini Spesifikasi dan Harga Samsung Galaxy Z Flip

Bagian depan, desain layarnya tidak menggunakan poni seperti A70, tetapi dibuat lubang untuk menampung kamera selfie.

Kamera
Kamera selfie beresolusi 32MP. Sedangkan kamera utama memiliki 4 sensor yang terdiri dari 64MP + 12MP + 5MP + 5MP. Ketimbang A70 hanya membawa tiga.

Performa
Samsung juga tidak mau maim-main. Klaim lebih unggul menuntut Samsung memilih prosesor Snapdragon 730 dengan memori internal 8GB. Galaxy A70 masih menggunakan Snapdragon 675. Sistem dijalankan dari Android 10.

Baterai
Bagi pengguna aktif, baterai jadi hal penting. Galaxy A71 masih percaya dengan kemampuan baterai 4.500 mAh dan fast charging 25W.

Harga
Soal harga, Samsung Galaxy A71 dibanderol senilai Rp 7.998.000,-, sedangkan untuk pendahulunya ditawarkan dengan harga Rp 5.799.000. (mg8/jpnn)


Redaktur & Reporter : Rasyid Ridha

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler