5 Rempah Ajaib yang Ampuh Mengatasi Deretan Penyakit Kronis Ini

Selasa, 04 Januari 2022 – 06:19 WIB
Lada hitam. Foto: Naturset

jpnn.com, JAKARTA - INDONESIA kaya akan berbagai macam rempah-rempah yang digunakan sebagai bahan tambahan dalam berbagai masakan.

Rempah-rempah ini termasuk jahe, serai, kayu manis, kapulaga dan lainnya.

BACA JUGA: 7 Rempah Ajaib yang Mampu Atasi Beberapa Penyakit Kronis

Banyak dari rempah ini digunakan untuk mengatasi berbagai penyakit.

Dari melawan pilek dan flu, memperkuat kekebalan hingga mengelola kolesterol dan diabetes, banyak ahli percaya rempah-rempah memiliki peran berpengaruh dalam menyembuhkan kita dari dalam.

BACA JUGA: 4 Buah dan Rempah Ini Ampuh Usir Racun yang Menumpuk di Tubuh

Berikut ini penjelasannya, seperti dikutip laman Food.ndtv.

1. Kayu Manis

BACA JUGA: Minum 3 Campuran Rempah Ini, Dijamin Tubuh Anda Akan Terasa Jauh Lebih Sehat

Kayu manis diperoleh dari spesies pohon yang dikenal sebagai Cinnamomum.

Kayu manis dikemas dengan antioksidan dan sifat antiinflamasi.

Antioksidan membantu melindungi tubuh dari kerusakan radikal dan mencegah penuaan.

Kayu manis juga dikenal bisa menjaga kadar gula darah tetap teratur.

Salah satu kualitas yang paling terkenal dari rempah-rempah pohon ini adalah perannya dalam manajemen berat badan.

2. Adas (Saunf)

Adas atau saunf kaya akan vitamin seperti A, C dan D. Teh adas memiliki banyak sifat antioksidan yang membantu meningkatkan fungsi pencernaan.

Ada dikemas dengan sumber mineral terkonsentrasi seperti tembaga, kalium, kalsium, seng, mangan, vitamin C, zat besi, selenium dan magnesium.

Dari mengatur tekanan darah hingga retensi air, biji adas mengandung banyak nutrisi.

3. Fenugreek (Methi)

Biji fenugreek atau methi bisa membantu mengendalikan nafsu makan karena kandungan seratnya yang melimpah.

Serat membuat Anda merasa kenyang, sehingga mencegah makan berlebihan.

Menurut para ahli, konsumsi air methi memfasilitasi manajemen berat badan, baik untuk hati, ginjal, dan metabolisme Anda.

4. Kapulaga (Elaichi)

Segenggam rempah-rempah aromatik ini dikatakan bisa meningkatkan metabolisme dan membantu tubuh membakar lemak.

Kapulaga juga dikenal bisa melancarkan peredaran darah tubuh terutama ke paru-paru, sehingga sering digunakan sebagai obat alami gangguan pernafasan.

5. Lada Hitam (Kali Mirch)

Bumbu pedas ini bisa melakukan lebih dari sekadar menambahkan rasa pada makanan Anda.

Para ahli mengatakan kandungan piperin dalam lada hitam meningkatkan kinerja metabolisme dan menekan akumulasi lemak dalam tubuh.(fny/jpnn)


Redaktur & Reporter : Fany

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler