jpnn.com, JAKARTA - Seniman Bemandry memasuki 5 tahun berkarier di industri hiburan tanah air.
Sebagai seorang multitalenta, dia telah merilis mini album, hingga menulis buku pada awal 2022 lalu.
BACA JUGA: Bemandry Bicara Soal Bahaya LDR Lewat Lagu Baru
Bemandry belum puas dengan karya yang telah dirilisnya dan memastikan bakal tetap produktif dari masa ke masa.
Pria yang lahir di Jakarta, 7 September 1991 itu telah menyusun beberapa rencana yang akan dilakukan sepanjang 2023 mendatang.
BACA JUGA: Bemandry Persembahkan Lagu untuk Orang-Orang yang Menyimpan PerasaanÂ
Musisi yang akrab disapa Bem itu siap merilis lebih banyak karya apabila dibandingkan dengan tahun-tahun sebelumnya.
Pada 2023, dia berencana merilis sebanyak 13 karya baru.
BACA JUGA: Simple Plan Gelar Tur Asia Tenggara, Singgah ke Indonesia, Berikut Jadwal Lengkapnya
Adapun 12 di antaranya adalah karya musik, dan satu karya lainnya adalah buku.
"Setiap tahun saya selalu menantang diri untuk melakukan hal-hal yang belum pernah saya lakukan sebelumnya," kata Bemandry, Selasa (27/12).
Bemandry bertekad menyuguhkan karya terbaiknya kepada khalayak ramai di Indonesia pada 2023.
Karya-karya yang bakal dirilis sekaligus merupakan sebuah bentuk hadiah kepada dirinya dan pendengar karena bisa terus konsisten merilis karya selama 5 tahun.
"Pokoknya kita semua akan mendengarkan banyak hal baru dan berbeda jika dibandingkan dengan karya-karya saya sebelumnya. Bedanya seperti apa? Kita lihat saja nanti," beber Bem.
Bemandry bakal memulai rangkaian peluncuran karya dengan merilis Inginnya Egois.
Single tersebut akan rilis pada 4 Januari 2023 mendatang di banyak platform dengar digital.
"Semoga melalui lagu Inginnya Egois bersama 12 karya lain yang akan saya rilis sepanjang 2023, bisa berkenan di hati banyak orang. Semoga tetap berkenan dengan arah baru saya dalam berkarya yang sudah bisa dilihat dari single ini," tambah Bemandry.
Bemandry dibantu oleh sederet nama seniman yang berasal dari Yogyakarta dan Bandung untuk memproduksi 13 karya.
Adapun para seniman yang diajak Bemandry yakni Sasi Kirono, Reza Pasha, Raema Yoratian, Alfian Nugroho, Halimul Latief, Reynaldo Daniel, Mokstimofeevic, dan Awalawe. (ded/jpnn)
Redaktur & Reporter : Dedi Yondra