jpnn.com, JAKARTA - APA tujuanmu saat berpacaran dengan si dia? Tentunya tujuan akhir kalian berdua adalah menikah.
Saat berpacaran, kamu dan dia berusaha mengenal pribadi masing-masing secara lebih mendalam.
BACA JUGA: 5 Penyebab Pasangan Sering Bertengkar
Setelah berpacaran selama beberapa saat, dia akhirnya memperkenalkan Anda dengan keluarganya.
Kamu mau tidak mau harus menyiapkan diri agar bisa diterima dengan baik oleh calon mertua dan calon ipar alias adik atau kakak kekasihmu.
BACA JUGA: Rentang Kisah, Film Keluarga Penghangat Hati
Nah, bagaimana ya caranya agar kamu bisa diterima dengan baik oleh keluarga pasanganmu?
Berikut ini penjelasannya, seperti dilansir akun @cintadalamangka di laman Instagram, Kamis (17/9).
BACA JUGA: Bastian Steel Ungkap Momen Pacaran Hingga Putus dengan Chelsea Islan
1. Bersikap fleksibel
Jauhi sifat kaku, apalagi ingin menang sendiri. Bersikap egois dan tidak peduli pada orang lain hanya akan menimbulkan konflik dan ketidaksukaan orang lain.
2. Beradaptasi dengan kulturnya
Coba pahami kultur yang biasa dilakukan keluarga besarnya.
Cobalah beradaptasi dan ikuti, minimal pahami selagi itu bukan perbuatan dosa.
3. Mengalah
Kalau ada perbedaan dengan keluarganya, selagi itu bukan hal yang prinsip, mengalah saja.
Bisa ikuti atau paling tidak Anda diam saja daripada menimbulkan masalah dengan mereka.
4. Perbaikan bertahap
Jika ada masalah yang menurut Anda prinsip dan perlu diperbaiki, lakukan pendekatan secara baik dan bertahap.
Jangan terburu-buru, apalagi terlalu frontal.
5. Tidak ikut campur
Apabila terjadi konflik internal dalam keluarga besar si dia dan itu tidak ada hubungannya denganmu, jangan coba-coba ikut campur.
Kecuali jika Anda diminta untuk membantu menyelesaikannya.
6. Beri bukti
Agar menjadi pribadi yang bisa diterima keluarga besarnya, buktikan jika diri Anda memang sosok yang baik dan pantas menjadi pendamping anggota keluarganya.(fny/jpnn)
Redaktur & Reporter : Fany Elisa