6 Ramuan Alami yang Ampuh Menurunkan Tekanan Darah Tinggi

Jumat, 03 Desember 2021 – 02:16 WIB
Bawang Putih. Foto : Ricardo/JPNN com

jpnn.com, JAKARTA - APAKAH Anda menderita tekanan darah tinggi? Memiliki penyakit tekanan darah tinggi membuat Anda harus rutin mengonsumsi obat.

Tekanan darah tinggi diakibatkan naiknya tekanan darah di dinding arteri jantung.

BACA JUGA: Konsumsi 3 Obat Ini, Tekanan Darah Tinggi Langsung Ambyar

Hal ini tentunya bisa memengaruhi kerja jantung Anda. Selain obat, ada beberapa ramuan alami yang bisa menurunkan tekanan darah tinggi.

Apa saja itu? Berikut ini penjelasannya, seperti dikutip laman Thehealthsite.

BACA JUGA: 5 Ramuan Alami yang Bisa Mengatasi Lemah Syahwat Suami

1. Bawang putih

Bawang putih merupakan salah satu ramuan alami yang baik untuk pasien dengan tekanan darah yang sedikit meningkat.

BACA JUGA: 10 Makanan dan Minuman yang Harus Dihindari Penderita Tekanan Darah Tinggi

Dipercaya allicin dalam bawang putih meningkatkan produksi oksida nitrat dan ini membantu mengendurkan otot-otot arteri, mengurangi tekanan darah diastolik dan juga sistolik.

Untuk mendapatkan seluruh manfaat bawang putih, sebaiknya Anda mengupas dan menumbuk bawang putih segar, kemudian mengonsumsinya mentah.

Namun, bawang putih juga memiliki sifat mengencerkan darah dan ini berarti, kemampuan pembekuan darah juga berkurang.

Jadi yang terbaik adalah menggunakan suplemen bawang putih hanya setelah Anda berkonsultasi dengan dokter.

2. Karpuravalli

Dalam studi penelitian, karpuravalli telah ditemukan mampu mengendurkan otot arteri dan ini membantu menurunkan tekanan darah.

Karpuravalli juga dikatakan membuat detak jantung lebih kuat dan memperlambat denyut nadi.

3. Batang kelor

Batang kelor dikenal karena kandungan protein, vitamin dan mineral.

Studi telah menemukan ekstrak dari daun tanaman ini membantu mengurangi tekanan darah sistolik dan diastolik.

Cara terbaik untuk memanfaatkan batang kelor adalah memasaknya dengan lentil atau dal.

3. Amla

Secara tradisional, tanaman amla telah digunakan untuk menurunkan tekanan darah.

Studi terbaru menemukan ekstrak air dari daun tanaman amla membantu mengurangi tekanan darah diastolik dan sistolik.

Ekstrak amla juga menunjukkan kemampuan untuk mengurangi kadar kolesterol dalam darah dan hati, dan ini bisa berkontribusi pada tindakan antihipertensinya.

Dipercaya kandungan vitamin C dari amla juga bisa berperan dalam melebarkan pembuluh darah dan ini membantu mengurangi tekanan darah.

4. Lobak

Lobak telah terbukti memiliki tindakan antihipertensi. Tindakan ini mungkin merupakan hasil dari tingginya kandungan kalium yang membantu melawan efek peningkatan tekanan darah akibat dari diet tinggi natrium.

5. Wijen

Dalam percobaan, wijen telah menunjukkan kemampuan untuk mengurangi tekanan darah diastolik dan sistolik.

Minyak wijen mengandung sesamin dan sesaminol, kedua bahan ini diyakini memainkan peran utama dalam mengurangi stres oksidatif dalam tubuh.

Kedua bahan ini juga memiliki efek anti-inflamasi pada dinding arteri, yang berkontribusi terhadap penurunan tekanan darah.

6. Biji rami

Biji rami kaya akan senyawa asam alfa linolenat yang merupakan salah satu asam lemak omega-3 yang penting.

Beberapa penelitian telah menemukan orang dengan hipertensi yang memasukkan biji rami dalam makanan mereka, memiliki kadar kolesterol yang lebih rendah dan juga menunjukkan penurunan tekanan darah.(fny/jpnn)


Redaktur & Reporter : Fany

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler