60 Mahasiswa Terima Beasiswa Bisnis Plan

Jumat, 16 Maret 2012 – 08:49 WIB

BANDUNG- Sebanyak 60 mahasiswa dari tiga perguruan tinggi yakni UPI, Unpad dan Unpas menerima beasiswa bisnis plan 2012 dari Bank Mandiri dengan total Rp600 juta.

 “Ini merupakan beasiswa bagi mahasiswa yang memiliki jiwa wirausaha, kami memberikan setiap tahunnya dan untuk kanwil Jabar kami memberikan untuk 20 orang di setiap kampusnya, dengan nilai bantuan Rp10 juta setiap mahasiswanya,” ujar Kepala Wilayah Bank Mandiri Kanwil VI Bandung, Hadiyono, yang ditemui di Kantor Kanwil VI Jalan Batununggal, usai menyerahkan Beasiswa Bisnis Plan kepada mahasiswa, kemarin(15/3).  

Ia mengatakan jika bantuan tersebut merupakan bagian dari Coorporate Sosial ReponsibiltY (CSR) Bank Mandiri. “Mahasiswa adalah salah satu kaum intelektual yang sangat kreatif dan inovatif. Sehingga setelah mereka lulus nanti, mereka tidak hanya berorientasi pada mencari kerja, namun bagimana mereka bisa menghasilkan uang sendiri bahkan membuka lapangan kerja untuk yang lainnya,” tuturnya. 

Dijelaskannya beasiswa tersebut merupakan awal untuk kejejang berikutnya yakni menuju wirausaha mandiri secara nasional.

Hadiyono mengatakan jika mahasiwa penerima modal usaha tersebut harus membuat bisnis plan untuk kemudian dilaporkan kepada Bank Mandiri. ”Apakah omsetnya naik atau bagimana,” terangnya.

Ia menyebutkan semua kampus sebetulnya bisa mengajukan kepada bank Mandiri untuk mendapatkan beasiswa bisnis plan itu. “Dengan syarat kampus tersebut memilki konsen dan juga mata kuliah serta mahasiswa yang sangat berminat untuk berwirausaha,” tuturnya.

Sementara itu, salah satu penerima beasiswa yakni Rici Solihin yang merupakan mahasiswa Mangemen Bisnis. Ia menyebutkan jika dirinya melakukan wirausaha sebagai distributor sayuran ke berbagai daerah di Indonesia. “Beasiswa ini akan menjadi tambahan modal saya, saya berharap usaha saya ini bisa terus maju dan bisa mendambah tenaga kerja lagi,” tuturnya.

Ia menyebutkan jika untuk memuluskan rencannya itu sudah menjalin kemitraan dengan petan. “Bahkan saya melakukan jemput bola bagi siapa saja yang membutuhkan sayur dan buah saya,” tuturnya. (tie)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Peluang Siswa SMA Non Unggulan Lebih Besar


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler