7 Alasan Cak Imin Dianggap Cocok jadi Pendamping Jokowi

Sabtu, 17 Maret 2018 – 15:33 WIB
Muhaimin Iskandar bersama Presiden Jokowi di gerbong kereta bandara perjalanan dari Bandara Soekarno Hatta menuju Stasiun Sudirman Jakarta, Selasa (2/1/2018). FOTO: SETPRES

jpnn.com, JAKARTA - Sekjen DPP PKB Abdul Kadir Karding mengatakan, calon wakil presiden pendamping Joko Widodo di Pilpres 2019 harus sosok yang mampu memperkuat visi misi mantan Wali Kota Surakarta tersebut.

"‎Kalau tak satu pandangan agak kurang nyaman dan kurang enak. Isu bakalan tiap hari ada saja," ujar Karding belum lama ini.

BACA JUGA: PPP Mulai Lirik Mahfud untuk Calon Pendamping Jokowi

Karding kemudian menyebut ada beberapa fakta membuat Ketua Umum DPP PKB Muhaimin Iskandar cocok mendampingi Jokowi di Pilpres 2019. (gir/jpnn)

7 Alasan Cak Imin Dianggap Cocok jadi Pendamping Jokowi

BACA JUGA: PD Lebih Sreg Bikin Poros Baru ketimbang AHY Bareng Prabowo

1. ‎Memiliki visi misi kebangsaan yang sama dengan Jokowi, terbukti 4 tahun terakhir PKB setia mendukung program-program pemerintah.

2. Chemistry ‎Jokowi dengan Cak Imin cukup kuat.

BACA JUGA: Karding Yakin Jokowi Pasti Punya Lawan

3. Mampu mendongkrak elektabilitas Jokowi. Elektabilitas PKB terus meningkat di bawah kepemimpinan Cak Imin.

4. ‎Muhaimin merupakan santri tulen. Paham keagamaan yang rahmatan lil alamin dan sesuai dengan Indonesia.

5. Muhaimin punya kemampuan politik yang bisa diandalkan dan sosok yang pintar. Tercatat pernah menjadi Wakil Ketua DPR termuda, pernah menjabat menteri dan kini Ketua Umum PKB.

6. Dekat dengan para kiai dan ulama serta ‎didukung basis agama yang kuat.

7. ‎Tokoh muda yang diterima dan dekat dengan tokoh-tokoh nasional dari berbagai golongan.

BACA ARTIKEL LAINNYA... NasDem Berjanji Tak Sodorkan Cawapres


Redaktur & Reporter : Ken Girsang

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler