7 Kartu Kuning Mewarnai Persebaya Vs Persija Jakarta, Cek Klasemen Liga 1

Sabtu, 09 Desember 2023 – 17:35 WIB
Bomber Persebaya Surabaya Paulo Henrique beraksi di dalam kotak penalti Persija. Foto: persebaya

jpnn.com - SURABAYA - Tak ada pemenang yang keluar dari Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, seusai laga klasik Persebaya Surabaya vs Persija Jakarta berakhir, Sabtu (9/12) sore WIB.

Sahibulbait Persebaya gagal memanfaatkan dukungan langsung dari Bonek dan Bonita. Skor akhir 1-1.

BACA JUGA: HT Persebaya Vs Persija 1-1: Kaki Andritany Seperti Bisa Melihat

Persebaya tertinggal terlebih dahulu setelah gawang yang dijaga kiper Timnas Indonesia Ernando Eri jebol oleh Maciej Gajos.

Bruno Moreira menyamakan kedudukan menjadi 1-1. Di babak kedua tak ada gol yang tercipta, meski pertarungan lebih sengit ketimbang di 45 menit pertama.

BACA JUGA: Persebaya Vs Persija Sore Ini, Macan Kemayoran Tak Mau Imbang, Apalagi Kalah

Wasit Nendi Rohaendi mengeluarkan tujuh kartu kuning, tiga untuk Persebaya, empat buat Persija.

BACA JUGA: Masyaallah, PSIS Semarang Mendapat Sanksi Berat Sampai Akhir Musim

Catatan tak pernah menang Persebaya pun bertambah panjang, menjadi tujuh laga (tiga imbang, empat tumbang).

Tim asuhan Uston Nawawi itu kini untuk sementara berada di peringkat ke-13.

Sementara itu, Persija juga tak lebih baik, gak pernah menang dalam tiga laga terakhir (selalu mendapat hasil imbang), untuk sementara berada di anak tangga ke-9. (adk/jpnn)

Klasemen
flashscore


Redaktur & Reporter : Mufthia Ridwan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler