jpnn.com, JAKARTA - JAGUNG merupakan salah satu makanan kesukaan banyak orang.
Jagung juga kaya akan kandungan karbohidrat, sehingga bisa dikonsumsi sebagai pengganti nasi.
BACA JUGA: 3 Khasiat Makan Jagung, Lindungi Tubuh dari Serangan Penyakit Ini
Dari aneka makanan olahan berbahan dasar jagung, salah satu jenis makanan olahan yang paling digemari yaitu jagung rebus.
Cara mengolah jagung manis sangat mudah dan praktis. Hanya perlu membersihkan jagung dan merebusnya di dalam air mendidih atau mengukusnya selama kurang lebih 15 menit.
BACA JUGA: 6 Khasiat Jagung Rebus, Ampuh Cegah Serangan Penyakit Ini
Bagi yang penasaran mengenai apa saja kandungan nutrisi dari jagung, berikut rinciannya: karbohidrat; kalori; serat; glukosa; lemak; protein; triptofan; treonina; asam aspartat; asam glutamate; dan vitamin A, B1, B2, B3, B5, B6, B9, C.
Berikut ini penjelasannya, seperti dilansir laman Genpi.co.
BACA JUGA: Penderita Diabetes Wajib Tahu Alternatif Diet Sehat dari Jagung dan Singkong
1. Meningkatkan kekebalan tubuh
Jagung manis ternyata mengandung protein dan vitamin C. Vitamin C yang ada di dalamnya akan membantu meningkatkan sistem kekebalan tubuh.
Selain itu, vitamin C ini juga membantu mencegah demam, pilek, dan flu.
Protein yang ada dalam jagung manis baik untuk memberikan asupan energi pada tubuh.
2. Menurunkan kolesterol
Selain bisa meningkatkan sistem imun, mengonsumsi jagung rebus bisa menjaga kadar kolesterol agar selalu stabil dan menurunkan kolesterol.
Terlebih jika menjalani diet untuk menjaga kestabilan kolesterol, jagung rebus sangat baik jika dijadikan sebagai menu utama dalam diet.
3. Menurunkan kadar lemak
Bagi yang sedang menjalankan program diet, Anda bisa menambahkan menu berbahan dasar jagung rebus sebagai penunjang menu diet.
Kandungan nutrisi pada jagung rebus juga bisa membantu mengikis kadar lemak berlebih di tubuh, khususnya di bagian dagu, perut, paha, dan betis.
Sehingga Anda juga akan mendapatkan bentuk tubuh yang indah setelah selesai menjalani program diet.
4. Meningkatkan daya ingat
Salah satu manfaat jagung manis yang luar biasa adalah untuk membantu meningkatkan daya ingat.
Jagung manis kaya akan Thiamine dan vitamin B1. Selain itu, jagung manis juga meningkatkan kemampuan ingatan dan mencegah penyakit yang berkaitan dengan ingatan.
Jagung manis juga efektif untuk mengurangi masalah pada pasien Alzheimer.
5. Meningkatkan penglihatan
Hal lain yang mengagumkan di jagung manis, yakni kaya akan antioksidan yang membantu meningkatkan kemampuan pengelihatan.
Pigmen zeaxanthin yang ada dalam jagung manis akan melindungi mata dari penyakit seperti degenerasi makula.
Jagung manis juga kaya akan beta karoten dan folat yang mencegah penyakit lain yang berkaitan dengan kemampuan penglihatan.
6. Mencegah masalah jantung
Manfaat lain jagung manis adalah untuk menurunkan risiko terkena masalah jantung dan mencegah kerusakan pada jantung.
Jagung manis kaya akan folat yang dikenal sebagai vitamin B9.
Vitamin ini membantu menurunkan asam amino yang ada dalam pembuluh darah tubuh.
Meningkatkan asam amino bisa menyebabkan masalah pada pembuluh darah yang kemudian menyebabkan masalah jantung.
7. Mencegah kanker paru-paru
Manfaat jagung manis ternyata bisa mencegah kanker paru-paru.
Terdapat zat kimia alami yang disebut cryptoxanthin dalam jagung manis yang jika diserap oleh tubuh akan berubah menjadi vitamin A.
Karena itu, zat ini membantu mencegah perkembangan kanker paru-paru, juga mencegah terbentuknya kanker jenis lain.(genpi/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Kembali Pecahkan Rekor MURI, APJI Kali Ini Bikin Olahan Bihun Jagung
Redaktur & Reporter : Fany