7 Korban Tewas Kecelakaan Maut di Kebumen, Ternyata Ingin Memberi Kejutan

Selasa, 29 Agustus 2017 – 00:59 WIB
Siti Azizah, teman para korban kecelakaan maut saat berada di Pos Polisi Karangayar Kebumen. Foto: IMAM/EKSPRES/Radar Banyumas

jpnn.com, KEBUMEN - Tujuh orang tewas dalam kecelakaan maut yang terjadi di Dukuh Alang-alang Amba, Karanganyar, Sidomulya, Kebumen, Jateng.

Kecelakaan mengerikan ini terjadi antara Bus Puji Kurnia dengan nomor Polisi B 7853 YZ yang bertabrakan dengan Avanza nomor polisi T 1316 SL, Minggu (28/8) sekitar pukul 21.45 WIB.

BACA JUGA: Kronologis Kecelakaan Maut di Kebumen, 7 Tewas

Para korban kecelakaan sebetulnya ingin memberi kejutan yang membahagiakan kepada temannya yang bernama Rasto yang menikah pada Senin (28/8).

Kejutan diberi dengan turut serta menghadiri pesta pernikahan Rasto dengan Ita Masithoh warga Kebumen tanpa memberitahukan terlebih dahulu.

Ketujuh korban kecelakaan maut itu, selama ini merupakan teman Rasto dan tinggal di Kerawang. Kebersamaan sesama para perantauan, membuat hubungan pertemanan sudah seperti saudara.

Rasti sendiri diketahui berasal dari Purwokerto dan selama ini bekerja di Kerawang.

“Mereka berencana memberi kejutan kepada Rasto, dengan menghadiri pesta pernikahan tanpa memberi tahu terlebih dahulu. Namun tidak tahunya kejutannya justru seperti ini,” tutur Siti Azizah (47) yang teman dari para korban, Senin (28/8).

Beberapa korban kecelakaan maut yang terjadi Minggu (27/8) yakni Kosim Adullah Asal Rembang, Untung Raharjo yang berasal dari Tegal.

Sedangkan suami istri dan anak yang meninggal dalam kecelakaan tersebut yakni, Suharno berserta istrinya Eny dan anaknya yang masih balita Kenzi.

Korban lainnya yakni Ato Suseno asal Lampung dan Herly Yk WibowoRt 8 RW 2 Kendal Doyong Wonosalam Demak. Herly tidak lain merupakan pengemudi mobil Avanza.

“Semula Kenzi akan ikut mobil saya, namun oleh ibunya (Eny) tidak boleh alasannya perjalanan jauh, nanti merepotkan,” ujarnya.

Siti Azizah menjelaskan, awalnya terdapat tiga mobil rombongan dari Karawang menuju Kebumen. Ketiga mobil tersebut terdiri dari rombongan pengantin, dan dua mobil pengantar pengantin.

Rombongan pengantin paling depan, disusul mobil yang ditumpangi Siti Azizah dan yang terakhir mobil yang mengalami kecelakaan.

“Saat itu, mobil yang kecelakaan berada di belakang saya dan tiba-tiba terdengar suara benturan. Ya Allah... ternyata yang kecelakaan adalah rombongan kami,” kata Azizah sembari berlinang air mata.

Bagi Azizah semua korban kecelakaan tersebut, sudah dianggap seperti saudara sendiri. Pasalnya meski tidak ada hubungan darah, namun semua telah dekat dan sama-sama mengadu nasib di Karawang.

Adanya kecelakaan tersebut, membuat duka mendalam bagi Azizah dan teman-temannya.

“Saat ini semua jenazah sudah diambil oleh keluarganya dan langsung dibawa ke daerah masing-masing,” terangnya.

Kasat Lantas Polres Kebumen AKP Suryo Wibowo menyampaikan, pihaknya telah melaksanakan oleh Tempat Kejadian Perkara (TKP) pada kecelakaan tersebut.

Kecelakaan terjadi di ruas Jalan Kebumen - Banyumas tepatnya KM 16 termasuk Dukuh Alang-alang Amba Desa Sidomulyo Kecamatan Karanganyar.

Kecelakaan melibatkan mobil Avanza dengan nomor polisi T-1316-SL dan Bus Puji Kurnia dengan nomor polisi B-1853-YZ.

“Mobil Avanza dikemudikan oleh Herly Yk Wibowo, sedangkan Bus dikemudikan oleh Suroso (49) Warga RT 02 RW 05 Desa Wirun Kutoarjo Purworejo,” terangnya.

Kecelakaan bermula saat mobil Avanza melaju dengan kecepatan tinggi dari arah Barat. Sesaat sebelum kecelakaan, mobil Avanza hendak Truk Diesel dan masuk ke lajur kanan.

Setelan itu Avanza berusaha kembali ke lajur kiri namun lepas kendali dan masuk ke lajur kanan. Pada saat yang bersamaan dari arah berlawanan yakni Timur terdapat Bus Puji Kurnia, kecelakaan pun tak dapat dihindarkan.

“Kemungkinan sopir Avanza lelah dan mengantuk, karena telah menempuh perjalanan jauh,” ucap AKP Suryo Wibowo didampingi Kanit Laka Lantas Iptu Sugeng Riyadi SH.

Sebelumnya telah diberitakan, jalur maut Alang-alang Amba Karanganyar kembali menelan korban jiwa. Dalam kecelakaan itu tujuh korban meregang nyawa, Minggu (28/8) .

Akibat kecelakaan, mobil Avanza mengalami ringsek. Sedangkan Bus Puji Kurnia mengalami kerusakan parah di bagian depan. Kecelakaan juga telah mengakibatkan kemacetan mencapai 2 kilometer di bagian timur TKP.

Akibat kecelakaan, pecahan kaca pun berhamburan hampir dan memenuhi jalan raya. Kendaraan yang melintas harus berjalan pelan dan hati-hati.

Ketujuh jenazah korban dilarikan ke Rumah Sakit PKU Muhammadiyah Gombong. (mam)


Redaktur & Reporter : Soetomo

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler