Kronologis Kecelakaan Maut di Kebumen, 7 Tewas

Selasa, 29 Agustus 2017 – 00:54 WIB
Mobil Avanza ringsek setelah bertabrakan dengan Bus Puji Kurnia di jalur alang-alang amba, Kecamatan Karanganyar, Kebumen. Foto: Radar Banyumas

jpnn.com, KEBUMEN - Kecelakaan maut terjadi di Dukuh Alang-alang Amba, Karanganyar, Sidomulya, Kebumen, Jateng.

Tujuh korban tewas akibat kecelakaan yang terjadi antara Bus Puji Kurnia dengan nomor Polisi B 7853 YZ bertabrakan dengan Avanza nomor polisi T 1316 SL, Minggu (28/8) sekitar pukul 21.45 WIB.

BACA JUGA: Makan Kucing, Buaya Dikeroyok Warga

Akibat kecelakaan, mobil mengalami Avanza ringsek. Sedangkan Bus Puji Kurnia mengalami kerusakan parah di bagian depan.

Kecelakaan juga telah mengakibatkan kemacetan mencapai 2 kilometer di bagian timur TKP.

BACA JUGA: Korban First Travel Dijanjikan Berangkat Akhir Tahun

Dari informasi yang berhasil dihimpun di lokasi kejadian, kecelakaan berawal saat mobil Avanza melaju kencang dari Barat, mendekati tempat kejadian perkara (TKP), Avanza hendak menyalip mobil tidak dikenal.

Pada saat yang bersama dari arah berlawanan, melaju Bus Puji Kurnia yang dikemudikan oleh Suroso (47) warga Kutoarjo Purworejo.

BACA JUGA: Kuasa Hukum Yayasan BPSMKJB Anggap Sidang Janggal

Selang beberapa saat kemudian tabrakan hebat terjadi. “Saya melihat bus melaju tidak begitu kencang, tiba-tiba terdengar dentuman keras,” tutur Dwi (38) salah satu tukang tambal ban, di sekitar lokasi kejadian, kepada Kebumen Ekspres (Jawa Pos Group).

Akibat kecelakaan, pecahan kaca pun berhamburan hampir memenuhi jalan raya. Kendaraan yang melintas harus berjalan pelan dan hati-hati.

Sementara itu beberapa pecahan bagian bodi mobil dan bus pun berceceran di mana-mana.

Mobil Avanza berhasil dievakuasi Jajaran Satlantas Polres Kebumen sekitar pukul 11.30 WIB. Adapun ketujuh jenazah korban dilarikan ke Rumah Sakit PKU Muhammadiyah Gombong, untuk menunggu keluarga.

Hanya, dari informasi yang berhasil dihimpun, korban merupakan pengantar rombongan pengantin dari Cikampek.

Terdapat dua mobil yang datang dari Cikampek, mobil pertama merupakan pengantin dan yang kedua pengiring pengantin.

Kanit Laka Lantas Iptu Sugeng Riyadi SH berada di lokasi kejadian namun pihaknya masih melaksanakan oleh TKP. “Nanti dulu ini juga baru oleh TKP,” ucapnya. (mam)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Buruh Kayu Terkapar, Ternyata Sudah Tak Bernyawa


Redaktur & Reporter : Soetomo

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler