8 Kiat Merawat Kulit Wajah di Musim Hujan

Kamis, 21 Januari 2021 – 04:50 WIB
Ilustrasi merawat wajah. Foto: Pexel/Antara

jpnn.com - Merawat kulit wajah wajib dilakukan agar penampilan senantiasa segar dan awet muda. Terlebih di musim hujan, perawatan wajah tidak boleh luput dari perhatian.

Faktanya, musim hujan dapat mengganggu kesehatan kulit wajah, terutama bagi kulit berminyak.

BACA JUGA: Campurkan Susu dengan 4 Bahan Ini untuk Mendapatkan Kulit yang Cantik

Ini karena udara lembap saat musim hujan dapat membuat wajah terlihat kusam dan menimbulkan jerawat.

Nah, untuk mencegah terjadinya masalah-masalah klasik tersebut, ada beberapa perawatan wajah di musim hujan yang perlu diterapkan:

BACA JUGA: 5 Cara Memilih Pembersih Wajah yang Tepat

1. Menjaga Kebersihan Wajah

Menjaga kebersihan merupakan hal utama dalam perawatan wajah di musim hujan. Ini karena udara yang cenderung lembap pada musim ini bikin kulit relatif lebih berminyak.

BACA JUGA: 4 Kiat Menghilangkan Bau Rokok di Kabin Mobil

Tumpukan minyak dapat mempermudah terbentuknya komedo dan jerawat.

Untuk menghindarinya, bersihkan wajah 2-3 kali sehari dengan pembersih yang sesuai jenis kulit.

Bila Anda memiliki kulit sensitif, pembersih berbahan dasar tea tree oil, aloe vera, madu, dan rose water bisa jadi pilihan.

2. Gunakan Toner Setelah Membersihkan Wajah

Toner nyatanya cukup ampuh menjaga kulit wajah senantiasa bersih dan bebas jerawat.

Cukup tuangkan secukupnya pada kapas, lalu usap dan tepuk perlahan ke kulit. Kotoran yang tertinggal setelah membersihkan wajah dapat terangkat.

Selain itu, toner juga mampu memberikan kelembapan ekstra sebelum menggunakan produk skincare berikutnya.

Dengan begitu, bahan aktif produk selanjutnya dapat meresap sempurna sehingga manfaatnya lebih maksimal.

3. Selalu Oleskan Tabir Surya

Sinar matahari di musim hujan tetap mengandung ultraviolet. Dalam jangka panjang, ultraviolet bisa membuat kulit kusam, muncul flek hitam, hingga meningkatkan risiko kanker kulit.

Untuk melindungi kulit wajah dari bahaya tersebut, selalu gunakan tabir surya dengan Sun Protecting Factor (SPF) minimal 25.

SPF yang lebih tinggi dapat dipilih bila aktivitas banyak dilakukan di luar ruangan. Jangan lupa mengoleskannya berulang, apalagi kalau Anda sering berkeringat atau terpapar air.

4. Jangan Lupakan Pelembap

Pelembap merupakan kunci penting bila ingin kulit selalu kenyal dan terlihat segar. Meski di musim hujan udara cenderung lembap, pemakaian pelembap tetap wajib.

Untuk kulit yang cenderung kering, pilih pelembap mengandung minyak jojoba, madu, atau ekstrak almond agar kulit lebih lembap dan bebas iritasi.

Sementara, pemilik kulit berminyak dapat memilih pelembap berbahan dasar air dengan kandungan susu, madu, atau lemon.

5. Eksfoliasi

Pori-pori tersumbat merupakan salah satu masalah kulit yang kerap terjadi di musim hujan. Salah satu cara untuk mencegah sekaligus mengatasi masalah ini adalah rutin eksfoliasi kulit.

Ada dua cara eksfoliasi, yaitu dengan agen eksfoliator fisik atau kimia. Pilih mana agen yang cocok untuk kulit Anda dan lakukan secara rutin 2-3 kali setiap minggu.

Kulit akan bersih dan bercahaya serta terhindar dari komedo.

6. Hindari Riasan Terlalu Tebal

Salah satu penyebab pori tersumbat lainnya adalah penggunaan riasan yang terlalu tebal.

Meski tidak spesifik berhubungan dengan musim hujan, namun udara yang dingin kerap membuat Anda lupa membersihkan riasan ini.

Sebaiknya, gunakan riasan yang tipis dan secukupnya sehingga mudah diaplikasikan kembali bila kehujanan. Lalu, jangan lupa bersihkan sampai tuntas setelah selesai beraktivitas.

7. Cukup Minum Air Putih

Udara dingin pada musim hujan kerap membuat seseorang tidak merasa haus karena tidak merasa gerah atau kepanasan.

Namun, penguapan cairan melalui kulit tetap terjadi. Karena itu, kebutuhan cairan harian harus tetap dipenuhi.

Jangan pernah lupakan air putih bila ingin kulit tetap awet muda. Ingat, 60 persen kulit tersusun dari air.

Kalau asupan airnya kurang, kulit juga bisa terancam kesehatannya. Oleh karena itu, Anda dianjurkan setidaknya minum 2 liter air setiap hari.

8. Olahraga Rutin

Meski cuaca tidak menentu dan sering tiba-tiba hujan, Anda tetap tidak boleh malas-malasan berolahraga.

Selain perawatan dan kecukupan air minum, olahraga juga penting agar peredaran darah ke kulit wajah tetap lancar dan optimal.

Untuk regenerasi kulit yang baik, kelancaran peredaran darah merupakan kunci utamanya.

Maka dari itu, pastikan Anda selalu meluangkan waktu setidaknya 30 menit setiap hari untuk bergerak aktif.

Konsisten merawat wajah di musim hujan sangat penting dalam menjaga kesehatan dan keremajaan kulit.

Dengan menerapkan tips perawatan wajah di atas secara teratur, kulit wajah akan bebas kusam dan jerawat, terlihat segar, serta tampak awet muda!(FR/AYU/klikdokter)


Redaktur & Reporter : Yessy Artada

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler