8 Lokasi Wisata Alam Terindah di Taiwan, Luar Biasa

Senin, 04 Juli 2022 – 19:32 WIB
Salah satu lokasi wisata alam di Taiwan. Foto: Dok. Ist.

jpnn.com, TAIWAN - Taiwan menjadi salah satu negara yang memiliki wisata alam dengan keindahan luar biasa.

Wisatawan bisa dimanjakan dengan banyak pilihan tempat wisata alam seperti pegunungan, pantai, danau, dan pulau.

BACA JUGA: Datang ke Lokasi PSK, Nikita Mirzani Diadang Preman

Dalam membantu para pengunjung, pemerintah Taiwan telah menetapkan National Scenic Area atau Kawasan Pemandangan Nasional.

Kawasan pemandangan penting Tingkat Nasional itu punya keindahan khusus yang dibatasi dalam kawasan tertentu.

BACA JUGA: Prambanan Jazz Festival 2022 Menuntaskan Rindu dengan Meriah

Berikut 8 Lokasi Wisata Alam Terindah di Taiwan:

1. Cape Bitou Hiking Trail

BACA JUGA: 8 Destinasi Wisata yang Wajib Dikunjungi di Taiwan

Cape Bitou Hiking Trail atau Jalur Pendakian Tanjung Bitou punya keindahan yang luar biasa.

Dengan jalur pendakian kecil dan jalan setapak berhutan sepanjang 3,5 km, wisatawan disuguhkan pemandangan teluk dan tanjung yang menakjubkan di samping berbagai tanaman pesisir.

2. Fulong Beach

Sejak pendudukan Jepang, Fulong telah menjadi pantai yang terkenal.

Pantai tersebut masih menjadi tempat yang ramai dikunjungi wisatawan karena pemandangannya yang indah.

Pantai Fulong disebut sebagai pantai emas, sementara jembatan berbentuk bulan sabit melintasi pantai dijuluki sebagai jembatan pelangi.

Wisatawan juga bisa menyaksikan Festival Patung Pasir Internasional Fulong yang diadakan setiap tahun.

3. Green Island

Tidak jauh dari Taitung, Green Island atau Pulau Hijau dikelilingi oleh terumbu karang yang indah.

Lokasi tersebut menjadi surga bagi para perenang dan untuk snorkling.

Tempat indah di Pulau Hijau dihubungkan oleh jalan raya beton sepanjang 16,3 kilometer.

4. Huxi Township

Huxi Township berlokasi di sisi timur Penghu.

Wisatawan dapat melihat matahari terbenam di desa Guoye yang sama indahnya dengan di Siyu.

Tempat wisata populer terbaru, Beiliao Kueibishan disebutkan dalam salah satu puisi dari dinasti Qing yang menggambarkan delapan pemandangan Penghu.

Kueibishan dijuluki Gunung Tembok Penyu lantaran banyaknya jumlah penyu yang hidup di sana.

5. Dapeng Bay

Dapeng Bay adalah teluk terbesar di Taiwan yang kaya akan biota laut serta tanaman.

Beragam jenis hewan terdapat di Dapeng Bay National Scenic, di antaranya 95 jenis burung.

6. Liyu Lake

Danau Liyu berlokasi di kaki Gunung Liyu di Desa Chinan, Shoufeng Townshio.

Danau tersebut dibagi menjadi wilayah Danau Selatan dan Danau Utara.

Di sekitar Danau Utara, terdapat atraksi termasuk Mugu Muyu di Tongmen dan Lembah Feicui.

Danau Selatan dekat dengan Chinan Forest Park, tempat pemandangan yang populer di Hualien.

7. Beihai Tunnel

Terowongan Beihai yang terdapat di pesisir Tieban merupakan jalur air berstruktur grid yang masuk jauh ke dalam pegunungan.

Melintasi bebatuan, terowongan itu memiliki tinggi 18 meter, lebar 10 meter, dan panjang 640 meter.

Jalur wisata di sepanjang terowongan ini memiliki panjang 700 meter dengan pemandangan Blue Tears.

8. Sun Moon Lake

Danau Sun Moon merupakan danau indah yang terletak di Yuchi Township, Kabupaten Nantou, Taiwan.

Pulau Lalu yang berada di tengah memisahkan danau menjadi bagian yang berbentuk seperti bulan sabit dan bagian lain yang berbentuk bulat seperti matahari. (ded/jpnn)


Redaktur & Reporter : Dedi Yondra

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler