80 Ruas Jalan di Jabodetabek jadi Arena Balapan Liar

Minggu, 15 April 2012 – 11:49 WIB

JAKARTA - Indonesia Police Watch (IPW) merilis sejumlah  lokasi balap liar di wilayah Jakarta dan sekitarnya. Menurut Ketua Presideium IPW, Neta S Pane, terdapat 80 titik di wilayah Jabodetabek yang sering menjadi lokasi balapan liar.

Lokasi-lokasi itu tersebar merata di hampir seluruh penjuru Ibu Kota. "Lokasi-lokasi ini juga sudah banyak diketahui publik," kata Neta kepada JPNN, Minggu (15/4).

Dia memaparkan, di wilayah Jakarta Barat lokasi balapan liar antara lain di depan RS Medika Kebon Jeruk, Jalan Panjang, Jalan Daan Mogot, ring road Rawa Buaya dan Taman Palem, serta Jalan Raya Mal Puri Indah.

Di Jakarta Pusat, lokasi-lokasi balapan liar di antaranya di bekas landas pacu Bandara Kemayoran, Cempaka Putih, Tanah Abang, Karet, Jalan Pramuka, Jalan Proklamasi, dan Jalan Ketapang. Sedangkan untuk Jakarta Utara, lokasinya sekitar Danau Sunter, Cilincing, Jalan Marunda, Pantai Indah Kapuk, Jalan Artha Gading, serta Kawasan Ancol Selatan.

Di wilayah Jakarta  Timur, lokasinya tersebar di Klender, Matraman, sekitar Kantor Wali Kota Jaktim, depan Masjid At-Tien TMII, terowongan Kelapa Dua Wetan, Jalan Raya Cibubur, depan PT CIBA-CIBI, Jalan I Gusti Ngurah Rai, Jalan Basuki Rahmat, kawasan Jatiwarna, depan LP Cipinang dan Jalan Rajiman (Jalan Baru).

Sedangkan di Jakarta Selatan, lokasi balapan liar di antaranya Jalan Mampang Prapatan, Jalan Buncit Raya, kawasan Pondok Indah, Bintaro, Jalan Asia Afrika di Senayan, kawasan Cipete, D"Best Fatmawati, depan Universitas Pancasila di Lenteng Agung,  Tanjung Barat, PGA Lebak Bulus, Permata Hijau, Jalan Pangeran Antasari dan Kawasan Tanah Kusir. "Di beberapa ruas jalan tak hanya balap motor, tapi juga balap mobil seperti di Jalan Asia Afrika," sebutnya.

Di sekitar Jakarta, wilayah yang sering dijadikan arena balap liar adalah Bekasi, Tangerang dan Depok.  Di Bekasi Jawa Barat, IPW mencatat lokasi balapan ada di  kawasan Komsen, Rawapanjang, Jalan Ahmad Yani, Jalan KH Noer Ali, Jalan Underpass, Jalan Khairil Anwar, Kawasan Setu/Bintara, Jalan Harapan Indah, Jalan Raya Sultan Hasanudin.

Di Tangerang, lokasinya tersebar di kawasan Serpong, BSD, Jalan Surya Darma, Jalan Gatot Subroto, Jalan Pajajaran, Jalan Sliwangi, Jalan Zona Industri, Jalan Prabu Kiansantang, Citra Raya, Kawasan Green Corp, Pondok Aren Sektor 9, Jalan Baru Cadas, Jalan  Kalisabi, Jalan Imam Bonjol, depan City Mall, Jalan Benteng Betawi, Jalan MH Thamrin, Jalan  Hasyim Ashari, Jalan  Husein Sastra Negara, Jalan AMD, serta Jalan Hos Cokroaminoto.

Sedangkan di wilayah Depok, lokasi ajang balap liar ada di Jalan Margonda Raya, Perum Kota Kembang, Jalan Ir H Juanda, Jalan Raya Bogor, Jalan Raya Ciputat, Jalan Baru Pemuda. "Balapan liar mulai beraksi pukul 00.00 hingga jam 03.00," pungkas penulis buku Jangan Bosan Mengkritik Polisi itu. (boy/ara/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Jatuh dari KRL, Bocah 10 Tahun Putus Kaki


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler