jpnn.com - GORONTALO - Sebanyak 876 orang terdiri dari tenaga Perawat, dokter, tenaga admiministrasi dan tenaga penujang lainnya akhirnya bisa tersenyum setelah menerima jasa dari Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) untuk Rumah Sakit Aloei Saboe (RSAS) Kota Gorontalo.
"Ya, senang setelah terima jasa BPJS. Yang jelas, yang dijanjikan sudah ada. So ada kesejahteraan sedikit dibanding dulu belum ada BPJS. Torang sekarang terima Rp 1.800," ujar Kristian, salah seorang perawat seperti yang dilansir Gorontalo Post (Grup JPNN.com), Minggu (20/7).
BACA JUGA: Asal Bersedia di Pedalaman, Dokter Digaji Rp 75 Juta Setahun
Ia juga mengatakan bahwa dengan adanya jasa BPJS seperti itu lebih menambah semangat dalam menjalankan tugas dalam melakukan pelayanan terhadap pasien.
Sementara itu, Wadir Bagian Umum RS. Aloei Saboe, Kadir Patuma mengatakan pembayaran jasa BPJS bulan April 2014 itu sebagai wujud memberi kesejahteraan terhadap seluruh Pegawai Negeri Sipil (PNS) maupun tenaga honorer yang bertugas di RSAS.
BACA JUGA: Warga Desa Kabun-Aliantan Bentrok, Satu Tewas
Kadir menjelaskan besaran nilai jasa BPJS tersebut yang dibayarkan oleh pihak rumah sakit yakni secara proporsioanal sesuai dengan tingkat kinerja masing-masing.
"Jasa BPJS bulan April 2014 semua Kita sudah bayarkan. Untuk bulan Mei 2014 semenatara dalam ferikasi," jelas Kadir Paruma. (Tr-26)
BACA JUGA: Hendak Dicuci, Motor Farida Malah Raib Dibawa Kabur Maling
BACA ARTIKEL LAINNYA... Pekerja Bangunan Tewas Ditindis Truk Pembawa Cor Beton
Redaktur : Tim Redaksi