jpnn.com - JAKARTA - Sebanyak 966 pendukung Persebaya tiba di Stadion Tugu, Koja, Jakarta Utara. Rencananya, Bonek -sebutan pendukung Persebaya- akan menggelar aksi saat Kongres Luar Biasa (KLB) Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI) di Ancol, Jakarta Utara.
Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Awi Setiyono mengatakan, unjuk rasa Bonek ini terkiat dengan pembekuan tim kesayangannya oleh PSSI.
BACA JUGA: Kumpul di Stadion Tugu, 966 Bonek Dijaga 1.000 Polisi
"Perlu saya sampaikan memang sampai hari ini, sudah 966 Bonek dikumpulkan di Stadion Tugu, Koja, Jakarta Utara. Tentunya kami juga masih menunggu gelombang terakhir masih ada Bonek yang datang sekira 200 hingga 300 orang yang akan tiba, tentunya kami akan jadikan satu nanti di sana," ujar Awi di Mapolres Jakarta Selatan, Senin (2/8).
Sementara itu, sebanyak 1000 personel akan dikerahkan menjaga keamanan para pendukung Persebaya. Para suporter mendapatkan pengawalan dari Surabaya sampai tiba di lokasi tujuan.
BACA JUGA: Pelatih Persija Mundur, Ini Alasannya
"Setiap Bonek yang turun dari kereta, kami razia mengantisipasi adanya benda-benda yang tidak diinginkan, jangan sampai mengganggu kamtibmas," tandas dia. (mg4/jpnn)
BACA JUGA: Angkat-angkat Kompor, Dapur Umum Bonek Sempat Terusir 3 Kali
BACA ARTIKEL LAINNYA... Tegang, Bonek Dilarang Turun di Stasiun Pasar Senen
Redaktur : Tim Redaksi